kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Cara Asyik Ajarkan Anak Menabung


Kamis, 15 Juli 2021 / 12:00 WIB
Cara Asyik Ajarkan Anak Menabung


Reporter: Tim KONTAN | Editor: Indah Sulistyorini

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Menabung merupakan kegiatan positif yang memiliki dampak besar di kemudian hari. Oleh karena itu, menabung sangat penting dilakukan semua kalangan, terutama anak-anak.

Menabung melatih kedisiplinan anak dalam mengatur uang yang dimiliki dan membuat anak mandiri dalam memenuhi kebutuhan pribadi. Oleh karena itu, wajib bagi orangtua untuk mengenalkan kebiasaan menabung pada anak sejak dini.

Pertama, kenalkan uang secara bertahap. Anda sebagai orangtua bisa mulai dengan mengenalkan warna, bentuk, dan nominal uang tersebut secara bertahap, dengan bahasa yang sederhana, mudah dimengerti sesuai usia setiap anak.

Baca Juga: Jangan Tersesat di Investasi Bodong

Alangkah lebih baik dan menyenangkan jika orang tua mengenalkannya dengan cara bermain dan dievaluasi menggunakan tebak-tebakan, seperti kuis atau permainan.

Anda bisa bermain monopoli dengan anak untuk mengajarkan anak cara menyimpan uang dengan baik. Melalui permainan monopoli, orangtua juga bisa mengajarkan bahwa anak dapat membeli sesuatu ketika memiliki uang. Selain itu, anak juga bisa diajarkan untuk membeli barang-barang yang dibutuhkan saja. Hal ini akan membuka pikiran anak untuk menggunakan uang sebaik mungkin.

Anda sebaiknya menghindari mengedukasi anak dengan tegas dan keras. Bukannya anak menjadi kenal dengan uang, tetapi anak akan menganggap uang adalah hal sepele dan merasa takut untuk belajar.

Hal yang paling penting saat mengajari anak menabung adalah orangtua juga harus memiliki kebiasaan menabung terlebih dahulu. Hal ini menjadi wajar karena anak cenderung mengikuti kebiasaan yang dilakukan oleh orangtuanya.

Anda bisa mengenalkan anak untuk menabung di bank. Anda bisa melakukan hal ini setelah anak berhasil memenuhi celengannya dengan uang. Keluarkan semua uang yang tersimpan di celengan, kemudian ajak anak bersama-sama ke bank untuk menyetorkan uang mereka.

Salah satu cara menghasilkan keuntungan lewat bank adalah melalui deposito. Bulan ini, ada program deposito yang menguntungkan dari PT Bank JTrust Indonesia Tbk. (J Trust Bank).

Program tersebut adalah program Special Rate Deposito Rupiah J Trust dengan bunga deposito mencapai 6,25% untuk tenor 3 bulan dan bunga 6,50% untuk tenor 6 bulan.

Program ini ditawarkan oleh J Trust Bank mulai dari 1 Juli 2021 hingga 31 Juli 2021. Dalam program ini, penempatan dana hanya dalam mata uang Rupiah dan hanya berlaku atas nama perorangan. Bunga deposito dalam program ini adalah special rate.

Dalam program ini, deposito ditempatkan dengan jangka waktu selama 6 bulan dan tidak dapat diperpanjang dengan minimum penempatan dana Rp500.000 dan maksimum Rp20 juta. Dengan dana yang minim, program Special Rate Deposito Rupiah J Trust juga bisa menjadi tabungan untuk kebutuhan masa depan.

Berdasarkan brosur yang dikutip Kontan, atas kepesertaannya pada program ini nasabah wajib membuka rekening tabungan sebagai tempat menampung dana dan hasil bunga deposito. Salah satu risiko program ini adalah terdapat risiko perubahan suku bunga menjadi lebih kecil karena penyesuaian kebijakan bank.

Kepesertaan program ini juga tidak dapat dilakukan break program. Namun, jika terpaksa dilakukan, nasabah dikenakan penalti dan hanya pada bulan berjalan, yakni dengan memberikan suku bunga yang sama dengan suku bunga tiering Tabungan J Trust yang berlaku.

Di samping itu, simpanan nasabah pada bank berlaku peraturan terkait Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dan nilai simpanan yang dijamin untuk setiap nasabah pada satu bank adalah sesuai dengan yang ditentukan dalam Peraturan Perundang-Undangan yang berlaku. Alhasil investasi ini minim risiko sehingga dapat dipertimbangkan untuk masuk portofolio investasi anda.

Untuk mengetahui lebih lanjut terkait program-program deposito J Trust Bank, silahkan kunjungi laman www.jtrustbank.co.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×