kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.564.000   4.000   0,26%
  • USD/IDR 16.309   -39,00   -0,24%
  • IDX 6.998   41,38   0,59%
  • KOMPAS100 1.038   8,73   0,85%
  • LQ45 811   9,40   1,17%
  • ISSI 212   0,93   0,44%
  • IDX30 417   5,36   1,30%
  • IDXHIDIV20 497   7,11   1,45%
  • IDX80 119   1,00   0,85%
  • IDXV30 123   1,29   1,06%
  • IDXQ30 138   1,88   1,39%

Citibank Indonesia ingin terapkan 100% mobile banking


Kamis, 08 November 2018 / 19:52 WIB
Citibank Indonesia ingin terapkan 100% mobile banking
ILUSTRASI. Pelayanan Nasabah di Kantor Cabang Citibank


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Citibank Indonesia ingin menjadi bank terdepan di teknologi mobile banking. Hal ini seiring dengan perubahan budaya masyarakat yang lebih banyak menggunakan perangkat mobilenya dalam kehidupan sehari hari.

Bahkan menurut Batara Sianturi, CEO Citibank Indonesia, kedepan bank ingin menjadi yang terdepan yang menerapkan teknologi mobile banking. “Saat ini zaman perbankan tradisional yang harus datang ke kantor untuk bertransaksi sudah lewat eranya,” kata Batara dalam konferensi pers kinerja, Kamis (8/11).

Seiring dengan implementasi mobile banking, Citibank Indonesia juga melakukan relokasi cabang. Relokasi cabang ini bertujuan untuk mengoptimalkan transaksi. Dengan masuk ke mobile banking, nasabah bisa lebih fleksibel dalam melakukan transaksi. Dalam pengembangan mobile banking ini bank akan menerapkan teknologi omni channel untuk kenyaman nasabah.

Omni channel ini mengintegrasikan seluruh layanan bank dalam satu platform mobile sehingga memudahkan nasabah untuk mengakses dan bertransaksi. Saat ini sebagai gambaran baru sebanyak 30% nasabah Citibank yang menggunakan mobile untuk bertransaksi. Saat ini Citibank Indonesia mempunyai 10 ribu nasabah. Sedangkan nasabah kartu kredit lebih banyak lagi yaitu 1 juta nasabah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×