kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ditopang Pembiayaan, Aset Bank Syariah Makin Gemuk


Senin, 04 April 2022 / 16:01 WIB
Ditopang Pembiayaan, Aset Bank Syariah Makin Gemuk
ILUSTRASI. Petugas melayani transaksi nasabah di Bank Syariah Indonesia cabang Pondok Gede Bekasi, Jawa Barat. Ditopang Pembiayaan, Aset Bank Syariah Makin Gemuk


Reporter: Ferrika Sari | Editor: Noverius Laoli

Akselerasi penyaluran pembiayaan berdampak positif pada pendapatan setelah distribusi bagi hasil yang mencapai Rp 463,16 miliar, meningkat 29,6% yoy. Hal ini mendorong pendapatan imbalan yang diperoleh perseroan naik dari 5,14% pada 2020 menjadi 5,61% pada 2021.

Bank Syariah Indonesia (BSI) juga menunjukan performa positif  baik dari sisi aset dan kemampuan mencetak laba. Per Desember 2021, laba bersih bank naik 38,42% yoy menjadi Rp 3,03 triliun.

Pada periode yang sama aset bank naik 10,73% yoy menjadi Rp 265,29 triliun. Hal ini disokong oleh penyaluran pembiayaan yang mencapai Rp 171,29 triliun atau naik sekitar 9,32% yoy. 

Baca Juga: Begini Jurus BI untuk Menjaga Perekonomian di Tengah Tantangan Global

Direktur Utama BSI menyampaikan kinerja itu disokong oleh pembiayaan yang tumbuh dan sehat di semua segmen yaitu konsumer, korporasi, usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), gadai emas hingga kartu pembiayaan.

Selain itu, perseroan mampu mengoptimalkan penghimpunan dana murah serta akselerasi digital. Pihaknya akan terus mempertahankan dan meningkatkan kinerja positif hingga ke depan.

"Dengan hadirnya BSI, ekonomi syariah bukan sekadar alternatif, namun menjadi salah satu pondasi utama perekonomian Indonesia,” ujar Hery optimis 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×