CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.466.000   -11.000   -0,74%
  • USD/IDR 15.860   -72,00   -0,46%
  • IDX 7.215   -94,11   -1,29%
  • KOMPAS100 1.103   -14,64   -1,31%
  • LQ45 876   -10,76   -1,21%
  • ISSI 218   -3,03   -1,37%
  • IDX30 448   -5,87   -1,29%
  • IDXHIDIV20 540   -6,91   -1,26%
  • IDX80 126   -1,77   -1,38%
  • IDXV30 135   -1,94   -1,41%
  • IDXQ30 149   -1,85   -1,22%

Dorong Kerjasama KPR, BTN Gandeng Kota Baru Parahyangan


Selasa, 06 Desember 2022 / 17:35 WIB
Dorong Kerjasama KPR, BTN Gandeng Kota Baru Parahyangan
ILUSTRASI. Gedung?Menara Bank BTN di Jakarta, Selasa (10/12/2019). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) terus mendorong penyaluran Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) dengan menggandeng pengembang perumahan. Bank ini optimis pasar properti masih akan tetap tumbuh tahun depan meskipun tantangan ekonomi cukup besar. 

Terbaru, BTN menjalin perjanjian kerja sama (PKS) dengan PT Belaputra Intiland, pengembang Kota Baru Parahyangan. Proyek ini terletak di Bandung Barat dengan luas pengembangan 1.250 hektar.

Senior Vice President Nonsubsidize Mortgage and Personal Lending Bank BTN Iriska Dewayani, menyatakan dalam kerjasama ini, BTN banyak memberikan kemudahan pada calon konsumen yang akan membeli rumah di Kota Baru Parahayangan.

“Kita memberikan suku bunga khusus pada Kota Baru Parahayangan. Suku bunga sangat bervariasi mulai dari fixed 1 tahun hingga fixed rate sampai 20 tahun dalam rangka hari ulang tahun KPR pada 10 Desember mendatang,” jelas Iriska Dewayani dalam keterangan resminya, Selasa (6/12).

Baca Juga: OJK Mulai Awasi 22 Fintech P2P Lending yang Tingkat Wanprestasinya di Atas 5%

BTN juga memberikan diskon biaya-biaya lainnya yang timbul dalam proses akad kredit dan menawarkan tenor KPR hingga 30 tahun. Program ini berlaku bagi konsumen yang  akad  kredit selama bulan Desember 2022.

BTN melihat potensi dan peluang yang bisa digarap masih sangat besar. Pasalnya, kebutuhan rumah masih cukup tinggi dan backlog kebutuhan tersebut mencapai 12,75 juta unit.

“Pertumbuhan, penjualan properti dan penyaluran KPR kami yakini akan tetap bertumbuh,  untuk itu berbagai strategi telah kita siapkan dan kita selalu berinovasi,” kata Iriska.

Selain itu, BTN juga menggandeng broker properti untuk memasarkan produk dari proyek properti yang telah melakukan kerjasama dengan pihaknya. Perseroan bekerjasama dengan Arebi guna mendorong kecepatan penjualan dan pemasaran proyek yang sudah bekerjasama.

Sementara Ryan Brasali Direktur PT Belaputra Intiland mengatakan, kerjasama dengan BTN akan menambah pilihan pembiayaan untuk membeli rumah di Kota Baru Parahyangan.

Baca Juga: Bank Muamalat Pacu Penyaluran Pembiayaan Korporasi

Ia menambahkan, pengembangan Kota Baru Prahyangan saat ini sudah berjalan baik.  Beragam fasilitas, mulai dari sekolah, rumah sakit hingga area komersial sudah berdiri disana. Adapun rumah yang dipasarkan di kawasan ini dibanderol mulai Rp 1 miliar -Rp 5 miliar.

“Dengan kerjasama ini tentunya akan melahirkan sinergi yang tujuannya memberikan kemudahan pada konsumen. Dan semoga kerjasama awal ini akan berlanjut dan tentunya memudahkan konsumen memiliki rumah di Kota Baru Parahyangan,” pungkas Ryan Brasali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×