kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   -10.000   -0,51%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Dorong Penetrasi Asuransi, Prudential Berikan Apresiasi Mitra Berprestasi


Rabu, 16 April 2025 / 23:49 WIB
Dorong Penetrasi Asuransi, Prudential Berikan Apresiasi Mitra Berprestasi
ILUSTRASI. Prudential Apresiasi Mitra Bisnis Agency Berprestasi


Reporter: Shintia Rahma Islamiati | Editor: Putri Werdiningsih

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) berikan apresiasi kepada Mitra Bisnis Agency berprestasi melalui ajang Prudential Agency Awards Night, sekaligus mempublikasikan pencapaian mereka lewat media sosial, media online, dan billboard sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi mereka dalam mendorong penetrasi dan inklusi asuransi di Indonesia.

Chief Agency Officer Prudential Indonesia, Rusli Chan menegaskan bahwa Mitra Bisnis Agency adalah garda terdepan dalam dalam membantu menciptakan masyarakat yang berdaya, cerdas finansial dan tangguh secara finansial.

“Kami berkomitmen untuk terus berinvestasi melalui program pelatihan, mengembangkan keahlian serta melengkapi mereka dengan teknologi terkini untuk memberikan pelayanan yang efektif dan terbaik bagi nasabah,” ujar Rusli dalam keterangan resmi, Rabu (16/4).

Rusli menambahkan, apresiasi inovatif ini menjadi motivasi bagi Mitra Bisnis Agency untuk terus melayani dengan terbaik, sekaligus menginspirasi masyarakat menjadikan profesi ini sebagai pilihan kewirausahaan yang membanggakan.

Baca Juga: Prudential Permudah Nasabah dengan Fitur e-Withdrawal di Polisku

Menurut data Badan Pusat Statistik per Agustus 2024, jumlah wirausaha di Indonesia mencapai 56,20 juta orang atau 36,95% dari total angkatan kerja. Namun, rasio terhadap total angkatan kerja masih rendah di angka 3,57%, kalah dari negara tetangga seperti Malaysia dan Thailand (4%) maupun Singapura (8,6%). 

Di sisi lain, tingkat literasi asuransi Indonesia masih berada di angka 31,72%, jauh di bawah literasi perbankan sebesar 49,93%. Tingkat inklusi asuransi bahkan hanya 16,63%, dibandingkan dengan inklusi perbankan sebesar 74,03%.

Melihat kondisi tersebut, Prudential Indonesia memandang profesi Mitra Bisnis Agency bukan hanya sebagai peluang bisnis, tapi juga peran penting dalam meningkatkan literasi keuangan masyarakat. Para Mitra Bisnis Agency dibekali dengan kemampuan untuk menjelaskan konsep asuransi secara sederhana dan menyesuaikan produk dengan kebutuhan nasabah.

“Dengan program pengembangan kapabilitas yang kami jalankan secara berkelanjutan, para Mitra Bisnis Agency tidak hanya kompeten dalam penjualan, tetapi juga mampu memberikan edukasi dan pelayanan terbaik,” tambah Rusli.

Baca Juga: Prudential Indonesia Dorong Literasi Keuangan Anak Melalui Program Cha-Ching

Pada gelaran Prudential Agency Awards Night yang berlangsung di Jakarta, 15 April 2025, Prudential memberikan penghargaan kepada Mitra Bisnis Agency terbaik, termasuk reward perjalanan wisata dan eksposur di berbagai media.

“Prudential Indonesia sangat mengapresiasi Mitra Bisnis Agency yang mampu mempertahankan kualitas pelayanan dan profesionalisme mereka. Ini sejalan dengan semangat kami untuk menjadi mitra dan pelindung tepercaya untuk generasi kini dan nanti,” tutup Rusli.

Selanjutnya: Amanat UU, Aspenda Beberkan Peran Perusahaan Penjamin di Kopdes Merah Putih

Menarik Dibaca: 5 Biji Buah yang Bisa Meningkatkan Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Biji Pepaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×