Sumber: Pressrelease.id | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - Pandemi Covid-19 global sepanjang tahun 2020 membawa guncangan bagi perekonomian dan pasar keuangan internasional dan Indonesia sehingga menekan kinerja sektor riil dan meningkatnya pengangguran. Pandemi ini juga berdampak pada meningkatnya beberapa potensi risiko, baik risiko likuiditas maupun kredit, yang dapat mengancam stabilitas sistem keuangan.
Oleh karena itu pemerintah dan regulator jasa keuangan telah mengeluarkan kebijakan yang forward looking dan countercyclical yang bertujuan mengurangi volatilitas pasar, memberikan ruang bagi sektor riil dan dapat bertahan, serta menjaga stabilitas sistem keuangan secara keseluruhan.
Namun, untuk memulihkan perekonomian nasional tidak bisa hanya mengandalkan usaha dari pemerintah dan regulator semata. Dari perusahaan swasta hingga industri keuangan juga harus dapat mengeluarkan usaha yang luar biasa untuk memulihkan perekonomian nasional pada keadaan yang penuh tantangan saat ini.
Oleh karena itu, banyak pelaku industri keuangan yang berusaha menjalankan strategi terbaiknya termasuk unit bisnis dari PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) atau MNC Financial Services, yaitu PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) atau MNC Bank. Salah satu strategi yang dijalankan MNC Bank pada tahun 2021 ini untuk mendongkrak kinerja bisnis sekaligus mempercepat pemulihan ekonomi nasional adalah pengangkatan direktur bisnis baru pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).
RUPSLB pada awal Februari 2021 tersebut berjalan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Pemegang saham memutuskan untuk menyetujui pengangkatan Denny Setiawan Hanubrata sebagai Direktur Bisnis MNC Bank dengan memperhatikan ketentuan Anggaran Dasar Perseroan dan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) No. 33/POJK.04/2014 tentang DIreksi dan Dewan Komisaris Emiten atau Perusahaan Publik.
“Bapak Denny memiliki track record yang baik. Karena itu, kami yakin bisnis MNC Bank akan tumbuh lebih pesat dan luas dengan penambahan kekuatan manajemen ini. Dengan begitu, roda bisnis yang mendorong pemulihan ekonomi nasional dapat berputar lebih cepat,” ungkap Presiden Direktur MNC Bank Mahdan setelah penyelenggaraan RUPSLB di Jakarta pada Rabu (3/2).
Mahdan menambahkan, MNC Bank sebagai unit usaha dari MNC Financial Services yang berada di bawah naungan MNC Group, yakin bahwa potensi bisnis Indonesia di tahun 2021 ini akan tumbuh pesat. Oleh karena itu, saat ini adalah momentum baik untuk menambah kekuatan anggota direksi sehingga dapat mengakomodir kebutuhan serta potensi tersebut dan menjaga kualitas dari kredit yang disalurkan.
Perlu diketahui bahwa Denny Setiawan Hanubrata, yang biasa disapa dengan nama Denny, merupakan salah satu bankir yang sudah berpengalaman luas di sisi bisnis perbankan. Memulai karir di Bank Bali sejak 1996, beliau juga memiliki pengalaman ekstensif pada Bank Chinatrust Indonesia, Bank Permata, Bank DBS Indonesia, Bank UOB Indonesia, dan terakhir sebagai Business Director di Bank OKE Indonesia sebelum bergabung dengan MNC Bank.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News