kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.468.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.946   -52,00   -0,33%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

J Trust Bank Gandeng Alam Sutera Grup Berikan Fasilitas KPR


Selasa, 28 Maret 2023 / 20:30 WIB
J Trust Bank Gandeng Alam Sutera Grup Berikan Fasilitas KPR
Kerja sama pemberian fasilitas KPR J Trust Bank kepada Alam Sutera Group.


Reporter: Arif Ferdianto | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melakukan penandatanganan kerja sama dengan Alam Sutera Group untuk pembiayaan kepemilikan properti melalui produk kredit pemilikan rumah (KPR) dan kredit pemilikan apartemen (KPA).

Direktur Utama J Trust Bank, Ritsuo Fukadai menyampaikan, seiring pulihnya kondisi ekonomi dan sosial pasca pandemi Covid-19 di Indonesia, pihaknya optimis sektor properti akan kembali tumbuh positif.

"Pembiayaan KPR dan KPA ini merupakan langkah kami untuk mendukung pemerintah dan pelaku usaha properti di Indonesia," ujarnya melalui keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Selasa  (28/3).

Ritsuo mengungkapkan, Alam Sutera Group memiliki rekam jejak yang luar biasa sebagai pengembang properti dan pionir pada pengelolaan pemukiman, kawasan komersial, kawasan industri, pusat perbelanjaan dan rekreasi serta perhotelan yang terintegrasi.

Baca Juga: Tekan NPL, Ini Upaya BTN Bersih-Bersih Aset Mangkrak pada Tahun Ini

"Selaras dengan semangat kami mengusung properti ramah lingkungan dan berorientasi pada kelestarian alam J Trust Bank mendukung penuh upaya Alam Sutera Group dalam mewujudkan kehidupan yang berkualitas: nyaman, aman, dan sehat untuk masyarakat Indonesia,” ungkapnya.

Merespons hal tersebut, lanjut dia, J Trust Bank telah mempersiapkan produk unggulan KPR dan KPA dengan rate yang sangat kompetitif, terjangkau, dan jangka waktu pembiayaan yang istimewa yaitu hingga 30 tahun.

"KPR dan KPA J Trust Bank juga berlaku bagi warga negara asing (WNA), dimana belum banyak perbankan yang memberikan pelayanan produk KPR/KPA bagi WNA," katanya.

Ritsuo menambahkan, fasilitas pembiayaan KPR ini merupakan salah satu optimisme perseroan akan industri properti di Indonesia.

Pemberian fasilitas pembiayaan ini diharapkan dapat memenuhi permintaan masyarakat yang sebagian besar memilih cara angsuran melalui bank sekaligus memberi kemudahan dalam melakukan cicilan rumah jangka panjang dengan bunga yang menarik. 

Baca Juga: Gelar Program THR Lebaran di Rumah Baru, Bank BJB Beri Tebar Hadiah

"Hal ini merupakan komitmen J Trust untuk mendukung masyarakat memiliki tempat tinggal yang berkualitas dan bernilai investasi yang bertumbuh," pungkasnya.

Untuk diketahui, produk KPR ini akan mengambil tiga kawasan properti premium Alam Sutera Group di antaranya Suvarna Sutera, Ayodhya, dan EleVee.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×