kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.016.000   36.000   1,82%
  • USD/IDR 16.860   -50,00   -0,30%
  • IDX 6.538   92,30   1,43%
  • KOMPAS100 939   12,04   1,30%
  • LQ45 730   8,52   1,18%
  • ISSI 209   2,52   1,22%
  • IDX30 378   3,03   0,81%
  • IDXHIDIV20 458   4,62   1,02%
  • IDX80 106   1,33   1,26%
  • IDXV30 113   1,41   1,27%
  • IDXQ30 124   0,78   0,63%

Jumlah Tenaga Pemasar Asuransi Jiwa Menyusut


Senin, 21 Agustus 2023 / 16:46 WIB
Jumlah Tenaga Pemasar Asuransi Jiwa Menyusut
ILUSTRASI. Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) mencatat jumlah tenaga pemasar industri asuransi jiwa turun pada kuartal I-2023.


Reporter: Ferry Saputra | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) mencatat jumlah tenaga pemasar industri asuransi jiwa turun pada kuartal I-2023.

Direktur Eksekutif AAJI Togar Pasaribu menyampaikan pada kuartal I-2023, jumlah tenaga pemasar pada industri asuransi jiwa mencapai 566,7 ribu orang.

"Jumlah itu turun sekitar 0,7%, jika dibandingkan kuartal I-2022," ucapnya kepada Kontan.co.id, Senin (21/8).

Baca Juga: Bakal Terus Menurun, Premi Asuransi Jiwa Masih Tergerus Kinerja PAYDI

Terkait era yang serba digital saat ini, Togar mengatakan, tenaga pemasar mau tidak mau harus mampu beradaptasi agar tetap relevan dengan perkembangan yang terjadi.

Secara umum, ia menilai, setiap perusahaan memiliki kebijakannya masing-masing terkait menambah atau mengurangi jumlah tenaga pemasarnya seiring perkembangan teknologi digital yang makin cepat.

Terlepas dari hal tersebut, Togar menerangkan beberapa perusahaan asuransi jiwa telah menjalankan berbagai program peningkatan kemampuan penggunaan teknologi digital oleh tenaga pemasar. Dengan demikian, dapat makin menjangkau sekaligus meningkatkan kepuasan nasabah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×