Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Rizki Caturini
JAKARTA. PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk (Bank Woori Saudara) memastikan akan rights issue sebesar Rp 1,32 triliun pada Juni 2017 ini. Bank berkode SDRA ini akan mengeluarkan 1,5 miliar saham baru dengan nilai nominal Rp 100 per saham.
Dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI) disebutkan jumlah saham rights issue ini setara dengan 22,92% dari modal yang ditempatkan dan disetor penuh. Setiap 100.000 saham lama berhak memperoleh 29.741 saham rights issue.
Nantinya harga pelaksanaan rights issue ini adalah Rp 875 per saham. Woori Bank Korea sebagai pemegang saham akan melaksanakan seluruh haknya untuk membeli rights issue ini.
Woori Bank Korea juga akan menjadi pembeli siaga dalam rights issue ini.” Nantinya efek delusi dalam rights issue ini adalah sebesar 22,92%,” tulis Arinto Hartoyo Sekretaris Perusahaan Woori Saudara dalam keterangan tertulis, Kamis (8/6).
Setelah rights issue, kepemilikan Woori Bank Korea di Bank Woori Saudara akan bertambah menjadi 78% sampai 80% dari posisi saat ini 74,02%. Seluruh dana dalam rights issue ini akan digunakan untuk memperkuat struktur permodalan dan mendukung pertumbuhan kredit.
Sekitar Rp 885 miliar hasil rights issue ini akan digunakan untuk kebutuhan pengembangan usaha seperti penyaluran kredit dan manajemen likuiditas. Adapun sebesar Rp 300 miliar akan digunakan untuk pembayaran obligasi jatuh tempo dan sisanya Rp 131 miliar digunakan untuk pembangunan gedung kantor.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News