Reporter: Annisa Fadila | Editor: Noverius Laoli
Melalui surat resminya pula, manajemen Kresna menyebutkan perusahaan berusaha untuk mengedepankan kepentingan nasabah, sehingga pihaknya semaksimal mungkin memenuhi hak dari pemegang polis.
“Manajemen Kresna menyampaikan terimakasih dan apresiasi atas kepercayaan nasabah yang selama ini telah menjadi pemegang polis K-LITA dan PIK. Segala bentuk dukungan nasabah selalu menjadi motivasi yang mendorong Kresna untuk bisa melayani nasabah lebih baik lagi,” ujar Kurniadi.
Baca Juga: Kumpulkan Dana Triliunan Rupiah, Dua Produk Kresna Life Kini Tidak Bisa Dicairkan
Ia menambahkam, perusahaan berkomitmen untuk mengedepankan kepentingan nasabah dan menjaga kepercayaan yang telah diberikan oleh para pemegang polis.
Oleh karenanya, periode penundaan yang telah disebutkan nantinya akan disesuaikan oleh perusahaan melalui pemberitahuan lebih lanjut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News