kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kredit bank tumbuh 11% di Juli 2018, dua sektor ini jadi pendorong


Minggu, 02 September 2018 / 13:37 WIB
Kredit bank tumbuh 11% di Juli 2018, dua sektor ini jadi pendorong
ILUSTRASI. Logo Bank Indonesia (BI)


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Narita Indrastiti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) mencatat pertumbuhan kredit Juli 2018 sebesar 11% secara tahunan atau year on year (yoy). Angka ini membaik dibandingkan Juni 2018 10,5% yoy.

Agusman Direktur Departemen Komunikasi BI mencatat pertumbuhan kredit ini didorong oleh pertumbuhan kredit modal kerja dan kredit konsumsi.

"Sampai Juli 2018, pertumbuhan kredit modal kerja 11,5% dan kredit konsumsi 11,3% yoy," tulis Agusman dalam keterangan di data uang beredar BI, Jumat (31/8).

Selain itu, jika dilihat dari golongan debitur, sektor korporasi merupakan salah satu penyumbang utama yaitu 12,7% yoy.

Kredit modal kerja didorong oleh ssektor perdagangan hotel restoran dan sektor pengolahan di industri kelapa sawit dan pengolahan pupuk dan industri kimia.

Untuk kredit konsumsi pertumbuhan ddorong oleh bisnis KPR, KKB, dan multiguna yang masing-masing tumbuh 13,7% yoy, 12,5%, dan 13,8% yoy.

Peningkatan juga terjadi pada kredit properti yang naik 15,1% yoy dan kredt real estate khususnya gedung dan mall perbelanjaan. Kredit konstruksi juga naik 18,7% yoy terdari konstrksi perumahan menengah besar di DKI Jakarta dan Banten.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×