kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kredit BII tumbuh 20% sepanjang 2012


Selasa, 19 Februari 2013 / 18:58 WIB
Kredit BII tumbuh 20% sepanjang 2012
ILUSTRASI. Putra Mahkota Arab Saudi Muhammad bin Salman membeli klub Liga Premier Inggris, Newcastle United.


Reporter: Annisa Aninditya Wibawa |

JAKARTA. Kredit PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BNII) tumbuh 20% di sepanjang 2012. Rinciannya dari Rp 67,2 triliun pada 2011 menjadi Rp 80,9 triliun di 2012.

"Penyaluran kredit ini sudah sesuai ekspektasi," ucap Presiden Direktur BII Dato' Khairussaleh Ramli, Selasa (19/2).

Kredit Unit Kecil Menengah (UKM) mencatat pertumbuhan tertinggi yakni 41% dari Rp 16,4 triliun menjadi Rp 23,1 triliun.

Tahun ini, BII menargetkan kredit UKM tumbuh 30%. "Sektor ini menjadi kekuatan kami," klaim Dato'.

Pada periode tersebut, kredit korporasi naik 24% dari Rp 16,4 triliun menjadi Rp 21,6 triliun. Lalu kredit komersial hanya naik tipis yaitu 1% menjadi Rp 8 triliun dari Rp 7,9 triliun.

Kemudian, kredit konsumer tumbuh 11% dari Rp 24,7 triliun menjadi Rp 27,8 triliun. Meskipun, portfolio pembiayaan roda dua turun 11% dari Rp 9,7 triliun menjadi Rp 8,8 triliun.

"Ini karena dampak dari peraturan baru Loan to Value (LTV)," kata Direktur Keuangan BII Thilagavathy Nadason.

Meski begitu, portfolio pembiayaan kendaraan roda empat naik hampir 100%. "Sejalan dengan keberhasilan bank menyeimbangkan portfolio kendaraan antara bisnis roda empat dan roda dua," sebut Thila.

Kinerja yang apik ini juga diikuti rendahnya jumlah kredit macet atau non performing loan (NPL), menjadi 0,81% akhir tahun lalu, dari 1,1% di 2011.

Tahun ini, BII menargetkan pertumbuhan kredit sebesar 22%, menjadi Rp 98,6 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×