kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.911.000   -2.000   -0,10%
  • USD/IDR 16.241   -8,00   -0,05%
  • IDX 6.902   20,39   0,30%
  • KOMPAS100 1.006   3,48   0,35%
  • LQ45 769   2,90   0,38%
  • ISSI 227   0,81   0,36%
  • IDX30 396   1,60   0,40%
  • IDXHIDIV20 459   1,77   0,39%
  • IDX80 113   0,49   0,44%
  • IDXV30 114   0,94   0,83%
  • IDXQ30 129   0,24   0,19%

MTF siapkan pembiayaan untuk pendidikan


Minggu, 13 September 2015 / 16:41 WIB
MTF siapkan pembiayaan untuk pendidikan


Reporter: Dina Farisah | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. PT Mandiri Tunas Finance berambisi merambah kerja sama dengan beberapa universitas dalam menggenjot penyaluran pembiayaan multiguna pendidikan. Tiga universitas ternama tengah dalam bidikan MTF.

Direktur Utama PT Mandiri Tunas Finance, Ignatius Susatyo Wijoyo mengatakan, pihaknya telah melakukan presentasi di tiga universitas. Universitas tersebut meliputi Universitas Atma Jaya, Universitas Gajah Mada dan Prasetiya Mulya. Presentasi ini dilakukan guna menjalin kerja sama dengan universitas tersebut sebagai mitra MTF dalam menyalurkan pembiayaan multiguna pendidikan.

"Presentasi sudah kami lakukan. Tinggal perjanjian kerja sama (PKS). Mudah-mudahan dapat dilakukan dalam waktu dekat," ujar Susatyo kepada KONTAN.

Perusahaan yang fokus menyalurkan kredit pembiayaan mobil ini juga tengah membidik kerja sama dengan Universitas Indonesia (UI) dan Institut Teknologi Bandung (ITB). Nantinya, pembiayaan pendidikan ini dapat diberikan bagi mahasiswa lama yang telah setahun menjalani studi.

Pembiayaan dapat dilakukan dalam periode semester maupun setahun. Ke depannya, MTF ingin mengalokasikan 10% pembiayaan multiguna pendidikan dari total pembiayaan.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Owe-some! Mitigasi Risiko SP2DK dan Pemeriksaan Pajak

[X]
×