kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.200   0,00   0,00%
  • IDX 7.066   -30,70   -0,43%
  • KOMPAS100 1.055   -6,75   -0,64%
  • LQ45 830   -5,26   -0,63%
  • ISSI 215   0,27   0,12%
  • IDX30 424   -2,36   -0,55%
  • IDXHIDIV20 513   -0,30   -0,06%
  • IDX80 120   -0,79   -0,65%
  • IDXV30 124   -1,30   -1,04%
  • IDXQ30 142   -0,32   -0,23%

Obligasi Mandiri Tunas Finance (MTF) raih peringkat idAA+


Minggu, 01 Agustus 2021 / 17:13 WIB
Obligasi Mandiri Tunas Finance (MTF) raih peringkat idAA+
ILUSTRASI. Karyawan melayani nasabah Mandiri Tunas Finance di MTF Costumer Experience Lounge, Jakarta, Jumat (2/7). KONTAN/Carolus Agus Waluyo/02/07/2021.


Reporter: Ferrika Sari | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menegaskan peringkat idAA+ untuk Obligasi Berkelanjutan III Tahap I/2016 Seri B senilai Rp 100 miliar yang diterbitkan PT Mandiri Tunas Finance (MTF) dan jatuh tempo pada 7 Oktober 2021. 

"Kesiapan Perusahaan untuk melunasi obligasi tersebut didukung oleh fasilitas kredit sebesar Rp 4,4 triliun pada akhir Mei 2021 dan rata-rata penerimaan angsuran bulanan atas piutang pembiayaan sekitar Rp2,1 triliun," kata Pefindo, Jumat (30/7). 

Baca Juga: Tren restrukturisasi pembiayaan perusahaan multifinance makin landai

Menurut Pefindo, kemampuan emiten untuk memenuhi komitmen keuangan jangka panjang atas efek utang tersebut dibandingkan dengan emiten lain adalah sangat kuat. Tanda tambah (+) menunjukkan bahwa peringkat yang diberikan relatif kuat dan di atas rata-rata kategori yang bersangkutan.

MTF merupakan perusahaan pembiayaan mobil yang sahamnya dimiliki oleh PT Bank Mandiri (Persero) Tbk sebesar 51% dan PT Tunas Ridean Tbk 49%. Pada 31 Maret 2021, MTF memiliki 101 kantor cabang yang tersebar di Jawa, Sumatra, Kalimantan, Bali, dan Sulawesi

Selanjutnya: Multifinance Mengincar Peluang Pembiayaan di Luar Jawa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×