kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Optimalkan UMKM, Investree Indonesia Berkolaborasi dengan Investree Regional


Jumat, 12 Agustus 2022 / 14:18 WIB
Optimalkan UMKM, Investree Indonesia Berkolaborasi dengan Investree Regional
ILUSTRASI. Investree Indonesia melakukan kerja sama dengan Investree Regional. KONTAN/Cheppy A. Muchlis/03/04/2018


Reporter: Ignatia Ivani | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) banyak berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi di negara ASEAN. Oleh karenanya, Investree Indonesia melakukan kerja sama dengan Investree Regional, yakni Investree Thailand dan Investree Filipina. 

Bentuk kolaborasi ini berfokus pada pembiayaan rantai pasok bersamaaan dengan menimalisir kesenjangan pembangunan bagi para pelaku UMKM.

Dengan begitu, ini akan memperkuat sumber daya manusia, meningkatkan kesejahteraan sosial, dan partisipasi yang meluas selama proses integrasi ASEAN. 

Tercatat, pada data Investree Indonesia per Juni 2022 telah mencatatkan pertumbuhan bisnis signifikan ke 14.000 pelaku UMKM yang tergabung di Investree. 

Baca Juga: Investree Bermitra Vendor Referral dengan Asosiasi Katalog Elektronik Nasional

Sebagai pionir fintech lending, pihaknya sukses membukukan total fasilitas pinjaman Rp17,6 triliun dengan nilai pinjaman tersalurkan Rp 11,3 triliun.

Tambah lagi, Investree berkontribusi 4% dari total pencairan nasional dengan pinjaman outstanding Rp1,4 triliun, 3% dari total outstanding nasional. Secara keseluruhan pembiayaan rantai pasoknya masih menyasar Invoice Financing, Working Capital Term Loan, dan Buyer Financing sebagai produk unggulannya. 

Beruntung, hingga saat ini Investree masih menjaga tingkat keberhasilan pinjaman (TKB90) senilai 97,61% per Mei 2022. Pada pertengahan 2022, fintech lending tersebut sudah menjangkau 55 ribu Lender unik yang melingkupi individu dan institusi.

Atas kinerja Investree Indonesia yang positif, Co-Founder & CEO Investree Indonesia sekaligus CEO Investree Regional, Adrian Gunadi mengungkapkan komitmennya untuk terus mendukung pertumbuhan UMKM dengan realisasi kerja sama dengan Investree Thailand dan Filipina.

"Pelaku UMKM itu tulang punggung perekonomian di setiap negara di dunia. Jadi kita harus mendukung mereka semaksimal mungkin. Itulah mengapa Investree Regional konsisten menerapkan model pembiayaan yang menyentuh seluruh tahap dari hulu hingga hilir. Kami percaya itu dapat membuat ekosistem UMKM di ASEAN tumbuh secara serentak,” ungkapnya dalam keterangan rilis, Jumat (12/8).

Lewat kampanye payung #KolaborasiuntukTumbuh, Adrian berharap sinergi yang dilakukan oleh Investree Regional dapat memantapkan proses bisnis di masing-masing negara, semakin banyak pelaku UMKM yang terbantukan, dan kemandirian ekonomi dapat tercapai. 

Baca Juga: Investree Hadirkan Akademi UMKM bagi Pengusaha Mikro untuk Dorong Digitalisasi Bisnis

Di Negeri Gajah Putih, Investree Thailand melihat pertumbuhan berkelanjutan pada fintech lending dan berharap mencapai target 1 miliar THB pada akhir tahun.

Saat ini, Investree Thailand sedang dalam proses penggalangan dana Seri A sebagai sumber pembiayaan alternatif bagi pelaku UMKM di Thailand dan menjadi pilihan pendanaan bagi investor.

Co-Founder & CEO Investree Thailand, Natsuda Bhukkanasut, bilang “Jumlah UMKM yang kami bantu tumbuh 28 kali lipat antara Juni 2022 dan Juni 2021. Kami telah mengumpulkan sekitar THB 500 juta untuk pelaku UMKM sejak kami menerima lisensi dari Securities and Exchange Commission (SEC) Thailand,"

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa sinergi yang dilakukan mampu mendukung Investree Thailand dalam mencapai target sampai akhir 2022. Sementara itu, Investree Philippines juga meluncurkan kampanye “2gether Towards the Future” untuk mengangkat sektor UMKM nasional Filipina. Sejak diluncurkan pada 2020, platform fintech lending persembahan Investree Group dan F(DEV) Digital Innovations and Ventures, Inc. ini telah melayani lebih dari 100 pelaku UMKM Filipina dan membiayai lebih dari 400 pinjaman hingga Juni 2022.

“Investree Philippines telah memberikan solusi pembiayaan inovatif, transparan, dan layak bagi bisnis lokal melalui peluang kolaboratif dengan investor,” ujar Country Manager Investree Philippines, Alexander Capulong.

Adapun kolaborasi yang telah dilakukan mencakup fasilitas sekolah manajemen dan institusi riset terkemuka Asian Institute of Management (AIM) dan Department of Trade and Industry (DTI) untuk memperluas edukasi tentang manfaat fintech lending bagi kemajuan bisnis UMKM lokal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×