kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45857,59   -6,81   -0.79%
  • EMAS1.368.000 0,59%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penyaluran Pinjaman SMI pada Kuartal IV-2023 Mencapai Rp 88,33 Triliun


Jumat, 03 Mei 2024 / 21:01 WIB
Penyaluran Pinjaman SMI pada Kuartal IV-2023 Mencapai Rp 88,33 Triliun
ILUSTRASI. Stan PT Sarana Multi Infrastruktur atau SMI (Persero) . KONTAN/Daniel Prabowo


Reporter: Ferry Saputra | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan Badan Usaha Milik Negara, PT Sarana Multi Infrastruktur atau SMI, mengalami kinerja positif pada kuartal IV-2023. 

Dalam laporan OJK Kuartal IV-2023 yang dirilis 29 April 2024, penyaluran pinjaman oleh PT SMI pada kuartal-IV 2023 mencapai Rp 88,33 triliun.

"Nilai itu meningkat sebesar 0,95% dari kuartal sebelumnya yang sebesar Rp 87,54 triliun," tulis OJK dalam laporan tersebut.

Namun, OJK mencatat penyaluran pinjaman oleh PT SMI pada kuartal-IV 2023 yang mencapai Rp 88,33 triliun tersebut mengalami penurunan, jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 91,32 triliun. Adapun nilainya turun sebesar 4,92% year on year (YoY).

Baca Juga: Meski Turun, Bos OJK Sebut Permodalan Bank Mampu Hadapi Ketidakpastian Global

Sementara itu, Aset PT SMI pada kuartal IV-2023 tercatat mencapai Rp 116,18 triliun. Nilai itu naik 0,95% dari kuartal sebelumnya yang sebesar Rp 115,09 triliun. 

Namun, pencapaian aset pada kuartal IV-2023 tercatat menurun 1,03%, jika dibandingkan pencapaian aset pada kuartal IV-2022 yang sebesar Rp 117,39 triliun. 

Sebagai informasi, PT Sarana Multi Infrastruktur didirikan dengan tujuan pembiayaan infrastruktur dan pembiayaan berdasarkan penugasan pemerintah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Pre-IPO : Explained Supply Chain Management on Efficient Transportation Modeling (SCMETM)

[X]
×