Reporter: Shintia Rahma Islamiati | Editor: Putri Werdiningsih
KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) tak berdampak signifikan terhadap beban premi reasuransi yang dibayarkan PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life).
Direktur & Chief Financial Officer Allianz Life Indonesia, Ong Le Keat, mengatakan bahwa struktur keuangan perusahaan telah disusun untuk menyesuaikan antara arus premi yang diterima dari nasabah dan pembayaran premi reasuransi dalam mata uang asing.
“Pelemahan nilai tukar rupiah tidak terlalu berdampak bagi Allianz Life. Hal ini karena premi reasuransi yang dibayarkan dalam mata uang asing juga disesuaikan dengan pendapatan premi yang diterima dari nasabah dalam mata uang yang sama,” ujar Ong kepada Kontan, Selasa (15/4).
Baca Juga: Ini Strategi Investasi Allianz Life di Tengah Fluktuasi Pasar Modal
Dengan pendekatan tersebut, perusahaan tidak mengalami tekanan tambahan secara signifikan dari fluktuasi kurs rupiah. Ong menegaskan bahwa Allianz Life tetap berkomitmen memberikan perlindungan terbaik kepada nasabah, terlepas dari kondisi nilai tukar yang terjadi di pasar.
“Allianz Life berkomitmen untuk memberikan perlindungan kepada nasabah sesuai ketentuan yang berlaku, terlepas dari kondisi yang ada,” tutup Ong.
Selanjutnya: Ucapan Ulang Tahun untuk Pacar & Cara Daftar Cek Kesehatan Gratis Kado Hari Lahir
Menarik Dibaca: Harga Samsung S24 Plus Terbaru April 2025, Simak Update Lengkapnya!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News