kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   -21.000   -1,06%
  • USD/IDR 16.835   40,00   0,24%
  • IDX 6.679   65,44   0,99%
  • KOMPAS100 965   12,40   1,30%
  • LQ45 750   8,15   1,10%
  • ISSI 212   1,80   0,86%
  • IDX30 390   4,00   1,04%
  • IDXHIDIV20 468   2,84   0,61%
  • IDX80 109   1,41   1,31%
  • IDXV30 115   1,81   1,60%
  • IDXQ30 128   1,06   0,84%

Shinhan Indo Finance Resmikan Kantor di Makassar, Perkuat Layanan di Kawasan Timur


Sabtu, 26 April 2025 / 20:00 WIB
Shinhan Indo Finance Resmikan Kantor di Makassar, Perkuat Layanan di Kawasan Timur
ILUSTRASI. Shinhan Indo Finance (SIF) menempati kantor baru yang terletak di daerah Mappanyukki, Makassar.


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dalam upaya memperluas jangkauan layanan pembiayaan di Indonesia, PT Shinhan Indo Finance (SIF) meresmikan kantor baru di Jl. A. Mappanyukki No. 46-48, Kunjung Mae, Kec. Mariso, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Pembukaan kantor baru ini menjadi bagian dari komitmen SIF untuk mendekatkan layanan kepada masyarakat, khususnya di kawasan Indonesia Timur.

Acara peresmian dihadiri oleh dealer dan pelanggan yang menjadi mitra utama SIF di Makassar. Beberapa dealer yang hadir antara lain PT Indotruck Utama, PT Daya Kobelco Construction Machinery Indonesia, dan PT United Tractors Tbk.

Baca Juga: BRI Finance Salurkan Pembiayaan Kendaraan Bekas Rp 35 Miliar pada Kuartal I-2025

Sales Division Head Shinhan Indo Finance, Egidius Realino, menyampaikan bahwa kehadiran SIF di Makassar, terutama di tengah volatilitas pasar saat ini, diharapkan dapat menjadi katalis positif bagi pertumbuhan perusahaan.

Ia juga menekankan bahwa ekspansi ini berpotensi memperkuat ekosistem industri alat berat dan kendaraan niaga di Sulawesi Selatan, sekaligus mendorong pertumbuhan sektor pembiayaan yang lebih adaptif dan berkelanjutan di wilayah tersebut.

Branch Manager PT United Tractors Tbk Makassar, Arginsa Ginting, turut hadir dan menyampaikan apresiasinya atas pembukaan kantor baru ini.

“Dibukanya Kantor SIF Makassar dapat mempererat sinergi antara United Tractors dan SIF, sehingga melalui kerja sama ini dapat memberikan solusi pembiayaan terbaik kepada pelanggan yang membutuhkan investasi alat berat,” ujar Arginsa dalam siaran persnya, Jumat (25/4).

Selain peresmian kantor, SIF juga mengumumkan perluasan cakupan wilayah layanan. Jika sebelumnya Kantor Makassar hanya melayani Sulawesi Selatan, kini wilayah cakupannya diperluas hingga ke Manado, Sulawesi Utara.

Baca Juga: Penyaluran Dana Tunai Multifinance Bergairah Kuartal I-2025 Meski Ada Tekanan Ekonomi

Melihat besarnya potensi pasar di kedua wilayah tersebut, SIF menargetkan penyaluran pembiayaan sebesar Rp198 miliar pada tahun 2025, meningkat sekitar 47% dibandingkan tahun sebelumnya.

Untuk mencapai target ini, SIF akan memperkuat penetrasi pembiayaan di sektor kendaraan komersial, alat berat, dan kendaraan penumpang.

Strategi yang akan dijalankan antara lain memperluas jaringan kerja sama dengan dealer, memperkuat hubungan dengan debitur eksisting, serta menambah jumlah karyawan guna meningkatkan kualitas layanan. Upaya ini sejalan dengan nilai dasar SIF: Right, Nimble, dan Different.

Semangat SIF untuk terus tumbuh tercermin dalam moto tahun 2025, yaitu “Triple Rise” – menjadi yang terbaik di pasar, memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan, serta mempersatukan visi dan misi keluarga besar Shinhan Indo Finance.

Sejak didirikan pada 2015 sebagai perusahaan joint venture antara Shinhan Card Co., Ltd. dan Indomobil Group, SIF telah hadir di pasar pembiayaan Indonesia.

Baca Juga: NPF Multifinance Bergerak Usai Lebaran, Perusahaan Waspadai Risiko & Perkuat Mitigasi

Memulai operasi bisnis pada 2016 dengan layanan kartu kredit dan pembiayaan kendaraan, SIF kemudian fokus pada pembiayaan komersial sejak 2020 dan kembali memperluas layanan ke pembiayaan kendaraan penumpang pada 2024.

Meski masih tergolong entitas kecil di industri pembiayaan nasional, SIF terus berupaya memperluas jangkauan layanannya.

Saat ini, SIF mengoperasikan 7 cabang dan 9 titik penjualan di seluruh Indonesia, dengan Kantor Makassar menjadi salah satu pilar utama dalam strategi ekspansi 2025.

Selanjutnya: QRIS dan GPN Diprotes AS, Ini Saran Ekonom kepada Pemerintah RI

Menarik Dibaca: 15 Daftar Buah yang Cocok untuk Dikonsumsi saat Menurunkan Berat Badan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×