CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.364.000   21.000   0,90%
  • USD/IDR 16.757   28,00   0,17%
  • IDX 8.420   13,34   0,16%
  • KOMPAS100 1.164   -0,44   -0,04%
  • LQ45 848   -0,95   -0,11%
  • ISSI 294   0,44   0,15%
  • IDX30 442   -0,63   -0,14%
  • IDXHIDIV20 514   -0,01   0,00%
  • IDX80 131   0,01   0,01%
  • IDXV30 135   -0,15   -0,11%
  • IDXQ30 142   -0,01   -0,01%

Sumitomo Life caplok 40% saham BNI Life


Senin, 02 Desember 2013 / 13:14 WIB
Sumitomo Life caplok 40% saham BNI Life
ILUSTRASI. Petugas memperlihatkan emas Antam di konter Galeri 24 Pegadian Jakarta./pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/28/01/2022.


Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. Perusahaan raksasa asuransi asal Jepang, Sumitomo Life Insurance Co telah membeli 40% saham asuransi jiwa milik PT Bank Negara Indonesia senilai Rp 4,2 triliun atau setara US$ 351,10 juta.

Kesepakatan ini menandakan adanya ekspansi besar-besaran perusahaan keuangan asal Jepang di Asia Tenggara, khususnya di Indonesia.

Naiknya pendapatan warga di Asia Tenggara adalah memberikan peluang bisnis asuransi individu dan keluarga. "Adanya kerjasama BNI dengan Sumitomo Life akan membuat BNI Life bisa merebut pangsa pasar yang lebih besar, di pasar yang menarik dan menyajika," kata Presiden Direktur BNI, Gatot Mudiantoro Suwondo, seperti yang dikutip Reuters, Senin (2/12). 

Sumitomo Life merupakan perusahaan asuransi terkemuka asal Jepang yang memiliki basis modal yang kuat. Namun belakangan ini, kinerja perusahaan asuransi di Jepang menghadapi risiko dari pelemahan pasar asuransi di Jepang, dan membuat mereka harus gencar ekspansi ke luar negeri.

Selain di Indonesia, Sumitomo Life  juga melakukan akuisisi di negara Asia Tenggara lainnya. Akghir tahun lalu, Sumitomo Life mengakuisisi 18% saham Vietnam Bao Viet Holdings senilai 7,1 triliun dong atau setara US$ 336,4 juta.

Perusahaan asuransi Jepang yang sudah lebih dulu hadir di perusahaan asuransi Indonesia adalah; Dai- ichi Life Insurance Co, yang telah menuntaskan akuisisi 40% saham Panin Life Indonesia senilai US$ 337 juta. Kemudian pada bulan Juli lalu ada, Meiji Yasuda Life Insurance Co asal Jepang juga membeli 15% saham Thai Life Insurance Co senilai US$ 700 juta di Thailand. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×