kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sun Life raup premi bisnis baru Rp 103 miliar


Senin, 11 Mei 2015 / 16:49 WIB
Sun Life raup premi bisnis baru Rp 103 miliar
ILUSTRASI. Kacang merah


Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Premi bisnis baru dari perusahaan asuransi jiwa PT Sun Life Finacial Indonesia masih berhasil meningkat cukup tinggi di tiga bulan pertama tahun ini. Baik dari segmen konvensional maupun syariah, keduanya sama-sama berkontribusi positif bagi kinerja perseroan.

Vice President-Head of Marketing Sun Life Financial Sherley Ge mengatakan sepanjang kuartal pertama 2015 ini pihaknya berhasil meraup premi bisnis baru sekitar Rp 103 miliar. Jumlah ini lebih tinggi ketimbang perolehan mereka di periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 74,9 miliar. "Ada kenaikan sekitar 38% termasuk dari lini bisnis syariah," kata dia, Senin (11/5).

Perolehan premi tahun ini masih ditopang oleh jalur distribusi agensi yang memberi kontribusi sebesar 80% terhadap total premi mereka. Sementara sisanya berasal dari jalur partnership distribution termasuk dari bancassurance.

Sumbangan terbesar dari jalur agensi ini membuat komposisi produk unit link terhadap perolehan mereka juga menjadi dominan. Secara total, produk asuransi berbalut investasi ini menyumbang 70% dari premi perseroan.

Hal ini berbeda dengan jalur distribusi partnership distribution yang banyak menjual produk-produk tradisional yang porsinya mencapai 30% dari premi mereka. "Partnership kebanyakan untuk asuransi pendidikan, kesehatan, sampai asuransi kritis," ungkap Sherley.

Sayangnya, ia masih enggan menyebutkan target premi baru mereka sampai akhir tahun nanti. Yang pasti, dia bilang perseroan masih optimistis bisnis baru mereka masih bisa tumbuh subur, di antaranya dengan cara merilis setidaknya tiga produk baru sepanjang 2015.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×