kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45863,29   1,62   0.19%
  • EMAS1.361.000 -0,51%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tugure Salurkan Kurban ke-4 Kota pada Momen Idul Adha 2024


Selasa, 18 Juni 2024 / 16:48 WIB
Tugure Salurkan Kurban ke-4 Kota pada Momen Idul Adha 2024
ILUSTRASI. Tugure


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tugu Reasuransi Indonesia (Tugure) menyalurkan total empat ekor hewan kurban kepada tiga yayasan yakni yang tersebar di Tangerang, Leuwiliang, Depok, dan Jakarta.

Plt. Corporate Secretary Group Head Tugure, Eko Susanto mengatakan penyaluran hewan kurban ke empat lokasi ini agar dapat menjangkau lebih banyak penerima manfaat.

“Dalam momen yang penuh berkah ini, Tugure berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat," ujar Eko dalam siaran persnya, Selasa (18/6).

Baca Juga: Tahun 2024, Tugure Berfokus pada Pembentukan SDM dan Pertumbuhan Berkelanjutan

Adapun rincian penyaluran hewan kurban meliputi; Satu ekor sapi kepada Yayasan Ittihaadul Quluub Center – Tangerang; Satu ekor kambing kepada Yayasan Rumah Tahfidz Quran Yayasan Exponesia Amanah Cendikia - Depok, Jawa Barat; Satu ekor kambing kepada Pondok Pesantren Nurul Iman Al Barokah – Leuwiliang, Kabupaten Bogor; Satu ekor kambing kepada Masjid Al Ma-Mur Cikini, Jakarta Pusat.

“Kami juga turut berdonasi sebesar Rp20 juta untuk pembangunan Yayasan Ittihaadul Quluub Center,” tambahnya.

Donasi ini untuk mendukung pembangunan Rumah Quran di Yayasan Ittihaadul Quluub Center. Dimana semua inisiator sekaligus pengurus Rumah Quran ini adalah perempuan.

“Kami melihat pembangunan ini tidak hanya akan memperluas pendidikan agama dan akhlak kepada anak-anak dan generasi muda di segala lapisan masyarakat, namun juga menjadi sarana pemberdayaan perempuan di daerah sekitar Yayasan” jelas Eko.

Baca Juga: Masuki Usia ke-37, Tugure Optimistis Kian Sukses di Tahun 2024

Sementara itu, Ketua Yayasan Ittihaadul Quluub Center Ustadzah Syarifah 'Alawiyah S.Pd.i menyampaikan rasa syukurnya atas dukungan Tugure terhadap pihaknya di hari daya Idul Adha kali ini.

“Kami berterima kasih dengan adanya bantuan ini. Kami berharap Tugure semakin berkembang, serta dapat terus memberikan manfaat positif bagi Masyarakat," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Tag


TERBARU

[X]
×