Reporter: Tim KONTAN | Editor: Ridwal Prima Gozal
KONTAN.CO.ID - Banyak cara untuk membantu sesama, di antaranya dengan berdonasi. Masyarakat Indonesia pun cenderung memiliki tingkat kepedulian yang tinggi pada sesama karena kerap berdonasi.
Hal tersebut merupakan salah satu temuan jajak pendapat Harian Kompas yang dilaksanakan pada 22—23 Januari 2019. Survei dilakukan terhadap 544 responden berusia minimal 17 tahun di 16 kota besar Indonesia.
Hasil survei menunjukkan, 7 dari 10 responden mengaku pernah memberikan donasi. Yang menarik, generasi muda Indonesia memiliki rasa kepedulian yang cukup kuat. Sebanyak 57,3% responden yang berasal dari kaum muda menyatakan memberikan donasi sedikitnya satu bulan sekali.
Baca Juga: Cara Cek Mutasi BRI via Aplikasi BRImo, ATM BRI, hingga Teller
Kemajuan teknologi serta digitalisasi ikut mendorong animo generasi milenial dan generasi Z melakukan kegiatan donasi. Berbagai gerakan penggalangan dana mudah ditemukan melalui aneka platform dan media sosial.
Melalui smartphone, berdonasi bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja. Para donatur pun dapat mengatasi batasan ruang dan waktu untuk ikut “mendampingi” korban bencana maupun pihak lain yang membutuhkan bantuan.
Kemudahan berdonasi juga difasilitasi Bank Rakyat Indonesia (BRI) melalui super app BRImo. Nasabah BRI yang ingin berdonasi cukup login ke BRImo, lalu pilih “Donasi” pada menu “Iuran & Donasi”.
Klik “Pilih Produk Donasi” dan nasabah dapat memilih untuk berdonasi ke empat lembaga amal yang bekerja sama dengan BRI, yaitu YBM BRILiaN, Dompet Dhuafa, BRI Kasih, dan BAZNAS.
YBM BRILiaN serta BRI Kasih merupakan lembaga amal yang diiniasi oleh pekerja (insan Brilian) serta para pensiunan BRI. Adapun Dompet Dhuafa dan BAZNAS merupakan lembaga amal yang telah berpengalaman puluhan tahun mengelola dana zakat serta donasi bagi masyarakat yang membutuhkan.
Baca Juga: Cek Jadwal Penawaran SBN Tahun 2024 di Sini, Nasabah BRI Bisa Beli Lewat BRImo
Setelah memilih lembaga amal, nasabah dapat memilih nominal donasi mulai dari Rp10.000 hingga Rp1.000.000. Nasabah juga dapat memasukkan nominal donasi sesuai keinginan.
Selanjutnya, klik “Bayar” dan cek kembali kesesuaian nominal donasi. Jika sudah sesuai, klik pilihan “Bayar” dan masukkan PIN BRImo. Setelah transaksi sukses, akan muncul bukti donasi.
Dengan BRImo, berdonasi pun makin mudah dan praktis. Untuk informasi selengkapnya mengenai cara berdonasi via BRImo, kunjungi bri.co.id atau hubungi Sabrina di Whatsapp 0812 12 14017 dan Contact BRI 1500017.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News