kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

BRI Mudahkan Bayar Cicilan Pegadaian Melalui Aplikasi BRImo


Kamis, 21 Desember 2023 / 11:41 WIB
BRI Mudahkan Bayar Cicilan Pegadaian Melalui Aplikasi BRImo
ILUSTRASI. Kontan - BRI Kilas Online


Reporter: Tim KONTAN | Editor: Ridwal Prima Gozal

KONTAN.CO.ID - Holding Ultra Mikro (UMi) yang dipimpin oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI mampu menghadirkan co-location Sentra Layanan Ultra Mikro (SenyuM). Co-location tersebut merupakan gerai yang dikembangkan untuk memudahkan nasabah pelaku usaha dalam mengakses layanan transaksi dan pembiayaan dari UMi.

Co-location SenyuM merupakan hasil inovasi dari integrasi Holding Ultra Mikro (UMi) yang dipimpin oleh BRI sebagai induk, bersama PT Pegadaian dan PT Permodalan Nasional Madani (PNM).

Kemudahan ini tidak hanya dirasakan dalam bentuk offline, tapi juga dalam layanan digital. BRI memberi kemudahan nasabah untuk transaksi di Pegadaian melalui aplikasi BRImo. Melalui aplikasi itu, nasabah BRI dapat membayar cicilan Pegadaian dengan mudah dan cepat melalui fitur BRIVA di BRImo.

Baca Juga: BRI Luncurkan QLola Global Transaction Services di Ulang Tahun ke-128

Cara transaksinya cukup mudah. Pertama, pilih jenis pembayaran di Pegadaian Digital Aplikasi. Pembayaran itu mencakup top-up emas, bayar gadai, dan bayar cicilan.

Selanjutnya pilih metode pembayaran BRI Virtual Account dan salin nomor BRIVA. Lalu, masuk ke aplikasi BRImo. Setelah itu, pilih fitur BRIVA dan input nomor pembayaran.

Terakhir, masukkan pin untuk menyelesaikan transaksi. Setelah transaksi berhasil, nasabah bisa menyimpan struk untuk bukti pembayaran yang sah.

Selain bayar cicilan di Pegadaian, BRI juga memiliki berbagai fitur dan layanan dalam aplikasi BRImo seperti pembelian tiket Whoosh, beli voucher games dan streaming VOD, fitur pendaftaran merchant, hingga fitur investasi.

Baca Juga: Perjalanan Bisnis ke Jepang Makin Murah Dengan Program ANA Airlines Milik BRI

Tak hanya itu, BRI masih punya diskon produk lain seperti cashback Rp500.000 ketika buka rekening pakai BRImo di luar negeri, cashback 50% untuk pembayaran tv kabel dan internet, diskon ANA Airlines,  serta berbagai promo lainnya.

Untuk mengetahui informasi promo dan fitur lainnya, silakan download aplikasi BRImo, cek situs promo.bri.co.id/main, atau hubungi contact BRI 14014 atau 1500017.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×