kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,75   -27,98   -3.02%
  • EMAS1.327.000 1,30%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Asuransi Jagadiri galang donasi buku bacaan


Jumat, 29 September 2017 / 08:10 WIB
Asuransi Jagadiri galang donasi buku bacaan


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - Minat baca yang rendah umumnya mempengaruhi kualitas suatu negara. Dibandingkan negara-negara lain, Indonesia masih berada di peringkat terbawah yakni ke-60 dari 61 negara soal minat membaca, setelah Thailand (59) dan di atas Bostwana (61). Studi ini dilakukan oleh Central Connecticut State University pada 2016 dengan judul penelitian Most Literate Nation In the World.
 
Berlatar belakang dari permasalahan tersebut, Jagadiri sebagai salah satu perusahaan e-commerce pertama di Indonesia, ingin membantu meningkatkan literasi membaca sejak dini, melalui pembagian buku bacaan kepada anak-anak marginal di bawah binaan Yayasan Sahabat Anak. Program donasi yang dilakukan bersama netizen dan seluruh karyawan Jagadiri ini telah dimulai Juli 2017.  Menurut Riccardo Frederik, Manager of Strategic Marketing PT Central Asia Financial, ratusan buku yang telah terkumpul kemudian akan dibagikan bersama dengan ratusan paket parsel  kepada anak-anak binaan itu. “Melalui kegiatan sosial yang berfokus pada kebutuhan anak-anak kaum marginal ini, diharapkan kehadiran Jagadiri tidak saja dirasakan melalui layanan perlindungan asuransi sesuai kebutuhan nasabah, tetapi senantiasa hadir dalam menjawab berbagai kebutuhan dasar lain masyarakat, seperti di sektor pelayanan pendidikan”, terang Riccardo, dalam rilis Kamis malam (28/9).
 
Amanda Chastity, Marketing Communication PT  Central Asia Financialmenambahkan, Jagadiri menyadari tidak semua anak memperoleh kesempatan untuk menikmati sumber bacaan yang memadai. "Melalui kegiatan ini Asuransi Jagadiri ingin berkontribusi dalam membangun sumber daya manusia yang berkualitas di Indonesia dengan membantu anak-anak kurang mampu agar bisa mendapatkan kualitas pembelajaran yang baik,"terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×