Reporter: Nadya Zahira | Editor: Putri Werdiningsih
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo), mencatatkan kinerja positif hingga Oktober 2024. Hal ini tercermin dari pendapatan premi yang naik sebesar 26,47% dibandingkan periode sama tahun lalu, menjadi Rp 2,95 trilun.
Sekretaris Perusahaan Asuransi Jasindo, Brellian Gema menerangkan, pertumbuhan premi didukung meningkatnya pendapatan premi di beberapa lini usaha yang memang menjadi bentuk perlindungan terhadap risiko-risiko besar (mega risks), seperti cargo, engineering, marine hull, dan energy (Onshore).
“Dengan begitu, kami masih optimistis dapat menjaga pertumbuhan premi hingga akhir tahun 2024. Hal ini sejalan dengan upaya-upaya yang telah kami lakukan sepanjang tahun 2024 dan tentunya tidak terlepas dari pondasi yang telah kami bangun di tahun-tahun sebelumnya,” kata Brellian kepada Kontan.co.id, Selasa (19/11).
Baca Juga: Jasindo Beberkan Alasan Asuransi Kecelakaan Diri Begitu Dibutuhkan Masyarakat
Brellian mengatakan meski kondisi ekonomi dan industri masih menantang, namun Jasindo tetap optimis bisa mencatatkan kinerja yang positif hingga tahun 2025.
Keyakinan tersebut, ia bilang datang dari terobosan-terobosan baru yang dilakukan perusahaan dalam hal meningkatkan penjualan dan menjaga kepercayaan masyarakat.
“Jadi kami fokus pada beberapa hal, seperti penyediaan produk yang relevan dengan kebutuhan pasar, memastikan operasional yang efisien dan optimal dalam mengelola risiko, memperkuat saluran distribusi baik melalui digital maupun jaringan 30 Representative Office yang tersebar di seluruh Indonesia," ungkapnya.
Baca Juga: Sejumlah Perusahaan Asuransi Umum Catat Kenaikan Premi
Lebih lanjut, Brellian mengatakan Jasindo juga fokus pada sektor-sektor yang memang potensial dan dapat mendukung program-program pemerintah ke depan. Ditambah, Jasindo saat ini memprioritaskan pada bisnis yang menguntungkan dan berkelanjutan, dengan peningkatan kinerja underwriting sebagai salah satu fokus utama.
Brellian menambahkan, Jasindo berupaya memberikan nilai tambah kepada nasabah melalui risk management partnership. Jasindo berperan sebagai mitra yang memahami kebutuhan proteksi tertanggung dan membantu mengelola risiko mereka.
"Penerapan tata kelola perusahaan yang baik serta manajemen risiko yang berkelanjutan juga menjadi kunci dalam pencapaian target kami," tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News