kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bank Yudha Bhakti bagikan 8.040 bingkisan bagi pensiunan


Rabu, 27 Mei 2020 / 22:35 WIB
Bank Yudha Bhakti bagikan 8.040 bingkisan bagi pensiunan
ILUSTRASI. Bank Yudha Bhakti bagikan bingkisan bagi pensiunan


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Yudha Bhakti Tbk (BBYB) konsisten memberikan apresiasi terhadap para nasabahnya. Selain memberikan layanan perbankan yang optimal, bank ini juga menghadirkan apresiasi dalam bentuk lain.

Apresiasi itu diberikan dengan membagikan paket bingkisan kepada debitur pensiunan. Sebanyak 8.040 bingkisan dibagikan Bank Yudha Bhakti kepada debitur yang setia dengan layanan perseroan.

Pemberian bingkisan yang merupakan program tali asih ini dilakukan paska perayaan Hari Raya Indul fitri 1441 H terhitung mulai 26 Mei 2020 di seluruh kantor cabang perseroan.

Baca Juga: Bank Yudha Bhakti (BBYB) menjual piutang Rp 200 miliar ke Bank Woori (SDRA)

"Apresiasi seperti ini rutin dilakukan Bank Yudha Bhakti setiap tahunnya." kata Januar Arifin, Sekretaris Perusahaan Bank Yudha Bhakti dalam keterangan resminya, Rabu (27/5)

Paket bingkisan biasanya diberikan sebelum lebaran berbarengan dengan pembagian Tunjangan Hari Raya (THR). Namun, tahun ini konsepnya dibikin berbeda sebagai bentuk kejutan bagi nasabah pensiunan di tengah tekanan pandemi Covid-19. THR dibagikan sebelum lebaran dan paket bingkisan diberikan paska lebaran.

Adapun THR bagi nasabah pensiunan yang digelontorkan Bank Yudha Bhakti sebelumnya Rp 86,5 miliar dan dibayarkan kepada 34.310 debitur untuk menyambut Idul Fitri.

Bank Yudha Bhakti berharap paket bingkisan yang dihadirkan bisa menjadi berkah dan menjadi penyemangat bagi nasabah di tengah pembatasan aktivitas di luar rumah selama pandemi Covid-19.

Di samping itu, BBYB juga tengah memproses rencana penambahan modal lewat rights issue dalam rangka perseroan naik kelas menuju Bank Umum Kelompok Usaha (BUKU) II tahun ini.

Proses rights issue tersebut telah memasuki tahap persiapan registrasi kedua ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) setelah pada 11 Mei 2020 lalu melakukan registrasi pertama.

Baca Juga: Bank Yudha Bhakti (BBYB) jual piutang kredit sebesar Rp 500 miliar ke Asetku

Penyampaian registrasi kedua akan dilakukan dalam 10 hari kerja setelah BBYB menerima tanggapan OJK, atas registrasi pertama pada 26 Mei 2020.

Oleh karena itu, BBYB meyakini efektif rights issue tersebut akan terjadi sebelum tanggal 25 Juni 2020. Lewat right issue itu, BYB membidik dana segar Rp 396,1 miliar dari aksi korporasi tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×