Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Adi Wikanto
JAKARTA. PT Bank China Construction Bank Indonesia Tbk mengaku menganggarkan belanja modal sebesar Rp 210 miliar tahun ini. Belanja modal ini terdiri dari Rp 10 miliar untuk cabang dan sisanya adalah untuk pengembangan IT.
Luianto Sudarmana, Direktur Bank CCB Indonesia mengatakan pada tahun ini akan menambah 6 cabang menjadi total 118 cabang. “Penambahan cabang ini sejalan dengan selesainya operasional merger yang dtargetkan pada semester 2 2017 ini,” ujar Luianto ketika memberikan keterangan setelah pembukaan bursa, Senin (20/2).
Beberapa cabang yang akan dibuka ini diantaranya ada di Medan, Jambi, Kalimantan dan Ambon. Sebagai gambaran saat ini bank CCB mempunyai 112 cabang yang tersebar di Jawa, Sumatra, Kalimantan, Bali, Sulawesi dan Nusa Tenggara.
Selain belanja modal untuk pembukaan cabang, pada tahun ini bank juga menganggarkan sebesar Rp 150 miliar sampai Rp 200 miliar untuk peningkatan IT. Untuk itu, bank akan melakukan perbaikan di internet dan mobile banking.
GALVAN YUDISTIRA
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News