Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Dupla Kartini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Citibank Indonesia memproyeksi pertumbuhan nasabah bisnis pengelolaan dana nasabah kaya Citigold bisa tumbuh di atas 20% secara tahunan atau year on year (yoy).
"Pertumbuhan nasabah baru pada tahun ini lebih tinggi dibandingkan 2017 yang tumbuh 8% yoy," kata Harsya Prasetyo, Kepala Perbankan Ritel Citibank Indonesia kepada Kontan.co.id, Senin (29/1).
Harsya mengatakan, seiring pertumbuhan nasabah baru, diharapkan kenaikan jumlah dana kelolaan bersih (net new money) sebesar 10% secara yoy. Jumlah dana kelolaan bersih ini didapat dari jumlah dana kelolaan yang masuk dikurangi dana yang keluar.
Citibank memproyeksi bisnis wealth management tahun ini bisa tumbuh cukup baik. Hal ini karena momentum makro ekonomi tahun ini mendukung.
Selain itu, target pertumbuhan nasabah Citigold itu seiring dengan upaya bank ini meluncurkan kembali produk wealth management. Harysa mencatat, setelah dilaunching pada akhir 2017, pertumbuhan nasabah baru Citigold cukup stabil di angka 20%.
Sebagai gambaran, untuk menjadi nasabah wealth management Citigold, minimal dana kelolaan yang dimiliki nasabah sebesar Rp 1 miliar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News