kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   -10.000   -0,51%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Data BI: OVO menjadi pemimpin pasar uang elektronik


Selasa, 24 September 2019 / 00:09 WIB
Data BI: OVO menjadi pemimpin pasar uang elektronik
ILUSTRASI. Peluncuran Fitur OVO PayLater


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. OVO menjadi pemimpin pasar uang elektronik di Tanah Air. Berdasarkan nilai transaksi, data Bank Indonesia (BI) menunjukkan, uang digital keluaran PT Visionet Internasional ini menguasai 37% pangsa pasar.

Di posisi kedua ada GoPay. Uang elektronik milik Gojek ini mencaplok 17% pangsa pasar. Dan, di tempat ketiga adalah Bank Mandiri dengan pangsa 13%.

Direktur OVO Harianto Gunawan enggan berkomentar banyak. "Tanya ke Bank Indonesia soal itu. Kami dari OVO lebih bagaimana mempercepat inklusi keuangan," katanya, Senin (23/9).

Baca Juga: Jalin kerja sama strategis, OVO punya investasi di Bareksa?

Yang terang, Harianto bilang, tiga transaksi paling besar dan menjadi fokus OVO adalah transportasi, e-commerce, dan ritel termasuk food and beverage.

Untuk menggenjot transaksi, OVO menggandeng nama-nama besar. Misalnya untuk e-commerce, OVO berkongsi dengan Tokopedia menjadi dompet digital startup berstatus unicorn itu.

Di sektor transportasi, OVO bekerjassama dengan Grab yang sudah menyandang status decacorn di kawasan Asia Tenggara.

Harianto menyebutkan, tahun lalu, pengguna OVO meningkat 400%. Sementara volume transaksi OVO tumbuh 75 kali lipat menjadi satu miliar transaksi.



TERBARU

[X]
×