kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.172   20,00   0,12%
  • IDX 7.071   87,46   1,25%
  • KOMPAS100 1.057   17,05   1,64%
  • LQ45 831   14,47   1,77%
  • ISSI 214   1,62   0,76%
  • IDX30 424   7,96   1,91%
  • IDXHIDIV20 511   8,82   1,76%
  • IDX80 121   1,93   1,63%
  • IDXV30 125   0,91   0,73%
  • IDXQ30 141   2,27   1,63%

Bank Ina Sediakan Karpet Merah untuk Nasabah Utama, Apa Kelebihannya?


Sabtu, 11 November 2023 / 17:49 WIB
Bank Ina Sediakan Karpet Merah untuk Nasabah Utama, Apa Kelebihannya?
ILUSTRASI. Pelayanan nasabah Bank Ina.


Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pesatnya kemajuan teknologi saat ini membuat transaksi keuangan kini semakin mudah. Hal ini juga yang mendorong generasi milenial mulai melirik pelayanan perbankan yang prima. Sejalan dengan hal tersebut, PT Bank Ina Perdana Tbk (BINA) kini menghadirkan kegiatan khusus untuk nasabah utama.

Direktur Utama Bank Ina Perdana (BINA) Henry Koenaifi mengungkapkan hal ini merupakan wujud komitmen perseroan dalam meningkatkan pelayanan bagi para nasabah yang sudah setia menyimpan dana tabungannya di Bank Ina.

Untuk itu, manajemen telah menyiapkan infrastruktur yang terbaik bagi para nasabah dalam mengakses maupun melakukan transaksi keuangannya.

"Kami terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi para nasabah utama. Tidak berhenti di situ, manajemen juga telah menyiapkan beragam produk keuangan yang menarik dan spesial yang dikhususkan bagi nasabah utama tersebut", ujarnya melalui keterangan tertulis, Sabtu (11/11).

Baca Juga: Hingga Oktober, Sebanyak 31,8% Kredit Hibank Disalurkan ke Segmen UMKM

Henry pun menambahkan, sebagai rasa wujud terima kasih perseroan kepada nasabah tersebut. Bank Ina menyelenggarakan "Bank Ina Costumer Appreciation Indonesia Political Landscape 2024" yang dilanjutkan dengan mengajak para nasabah untuk menonton Konser Emas Godbless 50 Tahun di Jakarta.

"Diharapkan dengan adanya event kali ini dapat meningkatkan costumer engagement dan loyalty dan meningkatkan image positif Bank Ina sebagai layanan kepada nasabah utama", tambahnya.

Saat ini, perseroan telah memiliki layanan INA Mobile yang memudahkan nasabah untuk melakukan transaksi. Ke depan, perseroan akan terus melakukan inovasi dalam menghadirkan produk dan layanan sesuai dengan kebutuhan para nasabah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×