Reporter: Ferrika Sari | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astra Aviva Life (Astra Life) telah membayarkan klaim nasabah terkait corona (Covid-19) senilai Rp 3 miliar hingga 18 Mei 2020. Jumlah tersebut meningkat dua kali lipat dari klaim dibayarkan bulan lalu.
Direktur Astra Life Windawati Tjahjadi mengatakan, klaim tersebut dibayarkan kepada nasabah yang meninggal dunia akibat corona.
“Klaim yang dibayarkan di pertengahan Mei tersebut termasuk pertanggungan atas manfaat klaim kesehatan dan manfaat tutup usia dari nasabah Astra Life di area Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Sumatra Utara,” kata Windawati dalam keterangan pers, Jumat (5/6).
Baca Juga: Astra Life Luncurkan Mediacare Premier, apa itu?
Menurutnya, pandemi corona menjadi tantangan bagi Astra Life sekaligus nasabah. Sebab, penyebaran virus tersebut menimbulkan rasa cemas dan khawatir bagi masyarakat. Astra Life memastikan nasabah yang terinfeksi virus corona dengan membayarkan klaim sesuai manfaat dan ketentuan polis yang dimiliki nasabah.
“Pada situasi yang menantang ini, kami ingin memastikan nasabah kami tetap terlindungi, sehingga dapat terus menikmati hari ini, berani bermimpi dan berani mewujudkan mimpi melalui perlindungan kesehatan dan jiwa dari Astra Life,” terangnya.
Astra Life menyediakan produk perlindungan kesehatan dan jiwa yang memberikan perlindungan menyeluruh termasuk penyakit yang disebabkan oleh Covid-19. Nasabah dapat melakukan klaim sesuai dengan manfaat dan ketentuan polisnya.
Di tengah pandemi, Astra Life mengoptimalkan teknologi digital dalam memasarkan produk asuransi dan layanan kepada nasabah. Seiring dengan diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), banyak aktivitas yang harus dilakukan di rumah, termasuk konsultasi dengan dokter melalui layanan digital.
Baca Juga: Cover asuransi Covid-19, Astra Life berikan manfaat tambahan untuk nasabah kumpulan
Astra Life menggandeng aplikasi Halodoc dengan membuka layanan reimbursement atas konsultasi dan pembelian obat-obatan terkait Covid-19 untuk nasabah asuransi kesehatan kumpulan (group).
Astra Life memberikan perlindungan dari produk asuransi jiwa, asuransi kesehatan kumpulan (group), asuransi dengan manfaat rawat inap dan pembedahan, asuransi dengan manfaat santunan rawat inap rumah sakit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News