kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kendati Jumlah Pemain Terus Menyusut, Kinerja Fintech Lending Terus Bertumbuh


Jumat, 14 Januari 2022 / 17:40 WIB
Kendati Jumlah Pemain Terus Menyusut, Kinerja Fintech Lending Terus Bertumbuh
ILUSTRASI. Peer to Peer Lending.


Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Tendi Mahadi

Selain itu, pada bulan Desember 2021 saja tercatat bahwa Akseleran mampu menyalurkan total pinjaman usaha sebesar Rp 190 miliar, atau tumbuh hingga 84% dibandingkan bulan Desember di akhir tahun 2020. Sedangkan untuk sepanjang tahun lalu, rekor penyaluran pinjaman usaha Akseleran terjadi di bulan November 2021 yang mencapai angka sebesar Rp 192 miliar.

"Jumlah tersebut menjadi salah satu faktor penopang Akseleran untuk berhasil menyalurkan total penyaluran pinjaman usaha sebesar Rp 1,9 triliun lebih selama 12 bulan terakhir atau tumbuh 102% jika dibandingkan periode yang sama di tahun 2020," ucapnya.

Pertumbuhan demi pertumbuhan yang terus terjadi secara konsisten di tiap bulannya tentu sejalan dengan kualitas pinjamannya dimana dapat terlihat dari rasio kredit macet (non performing loan/NPL) Akseleran di akhir tahun ini berada di angka yang tetap rendah, yakni 0,07% dari total kumulatif penyaluran pinjaman usaha.

Itu artinya total NPL Akseleran di tahun 2021 mengalami banyak penurunan hingga sebesar 0,10% dibandingkan realisasi per 31 Desember 2020. Menurut Ivan, ini memperlihatkan keberhasilan Akseleran dalam melakukan mitigasi risiko kredit macet demi meningkatkan kenyamanan bertransaksi kepada seluruh pengguna Akseleran di Indonesia.

"Dengan demikian, kami optimis akan melanjutkan kembali pertumbuhan kinerja Akseleran di tahun 2022 dengan menargetkan total pinjaman usaha naik hingga dua kali lipat atau menjadi sebesar Rp 4 triliun,” ungkap Ivan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×