kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.607.000   1.000   0,06%
  • USD/IDR 16.317   10,00   0,06%
  • IDX 7.233   -24,48   -0,34%
  • KOMPAS100 1.065   -7,05   -0,66%
  • LQ45 844   -2,59   -0,31%
  • ISSI 214   -1,99   -0,92%
  • IDX30 434   -1,19   -0,27%
  • IDXHIDIV20 518   -2,00   -0,38%
  • IDX80 122   -0,92   -0,75%
  • IDXV30 124   -0,31   -0,25%
  • IDXQ30 142   -0,53   -0,37%

Kinerja masih stabil, Taspen Life terus genjot layanan digital


Jumat, 10 Juli 2020 / 16:19 WIB
Kinerja masih stabil, Taspen Life terus genjot layanan digital
ILUSTRASI. Stan perusahaan asuransi jiwa TASPEN LIFE saat pameran pasar keuangan rakyat di Jakarta (21/12/2014). KONTAN/Daniel Prabowo/21/12/2014


Reporter: Annisa Fadila | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jiwa Taspen (Taspen Life) mencatat kinerja positif di semester I 2020. Perseroan mencatat total aset investasi tumbuh 3,11%. 

Head of Corporate Secretary Taspen Life Melly Eka Chandra menyebutkan, adapun hasil investasi perseroan meningkat 22,62%. Namun sejalan dengan pandemi, hal itu juga mendatangkan dampak pada seluruh industri, khususnya asuransi.

Baca Juga: Bakal ada Nusantara Life, nasabah Jiwasraya minta jaminan dalam restrukturisasi polis

“Namun, pada Mei lalu kami mencatat ada perlambatan pertumbuhan premi Bruto, yakni besarannya mencapai 27,65%. Sedangkan laba perusahaan tercatat 25,78%,” ujar Melly kepada Kontan.co.id (10/9).

Lanjut ia, untuk menghadapi situasi di semester II, pihaknya akan memperluas pangsa pasar dengan meningkatkan penjualan produk individu, yakni Taspen Proteksi Beasiswa, Taspen Dwiguna Sejahtera serta Taspen Proteksi Beasiswa.

Tak hanya itu, pihaknya turut memaksimalkan saluran distribusi yang telah dimiliki. Hal itu seperti agen pemasaran, pembukaan kantor pemasaran baru, Taspenssurance juga Bancassurance.

“Selanjutnya, perusahaan menghadirkan inovasi berupa layanan digital polis, layanan autoklaim untuk produk-produk jatuh tempo, layanan klaim proaktif maupun layanan terintegrasi,” tambahnya.

Baca Juga: Perluas pasar, PFI Mega Life luncurkan produk asuransi baru

Asal tahu saja, untuk mendongkrak premi, Taspen Life cenderung menyasar kalangan milenial. Oleh karenanya, perusahaan terus menggenjot layanan digital serta fokus memasarkan produk asuransi dengan nominal premi yang terjangkau.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×