Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Hendra Gunawan
JAKARTA. PT Kresna Graha Sekurindo Tbk bakal kian ekspansif. Usai membeli sejumlah perusahaan, Kresna Graha berencana meningkatkan modal anak usahanya, PT Kresna Securities dan PT Kresna Usaha Kreatif.
Anak usaha bernama Kresna Usaha Kreatif sejatinya baru terbentuk. Kresna Usaha Kreatif ini terbentuk pasca Kresna Graha mengakuisisi tiga perusahaan start up. Sebelumnya, hingga semester I-2015, Kresna Graha hanya memiliki dua entitas anak, yakni PT Kresna Securities dan
PT Kresna Asset Management.
Dalam keterbukaan informasi yang disampaikan ke PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), Kresna Graha tidak menyebutkan nilai pasti peningkatan modal bagi anak usahanya.
Selain menyuntik modal anak usaha, Kresna Graha juga akan memecah nilai nominal saham (stock split). Gusrinaldi Akhyar, Kadiv Jasa Kustodian KSEI, menyebut, Kresna Graha ingin stock split dengan rasio 1:10.
Jumat (9/10) harga saham emiten berkode KREN ini Rp 2.490 per saham, naik 7,79% dari hari sebelumnya. Jika menggunakan patokan harga itu maka harga saham KREN usai stock split berkisar Rp 249 per saham. Atas rencana itu, Kresna akan menggelar RUPS pada 24 November nanti.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News