kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Miko Andidjaja masuk jadi direktur operasi dan jaringan Bank Sinarmas


Rabu, 05 Desember 2018 / 13:21 WIB
Miko Andidjaja masuk jadi direktur operasi dan jaringan Bank Sinarmas


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Sinarmas Tbk (BSIM) menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada Rabu (5/12) hari ini. Dalam RUPSLB ini ada satu agenda yaitu perubahan susunan pengurus.

RUPSLB yang diadakan di ruang Danamas, Sinarmas Mas Land Plaza Tower II, Jl MH Thamrin Jakarta ini menghasilkan satu keputusan. Dalam RUPSLB ini pemegang saham menyetujui Miko Andidjaja sebagai direktur operasi dan jaringan Bank Sinarmas.

Frenky Tirtowijoyo, Direktur Utama Bank Sinarmas ketika ditemui setelah RUPSLB mengkonfirmasi bahwa pada RUPSLB ini diputuskan hanya ada penambahan satu orang direksi.

“Penunjukkan Miko Andidjaja sebagai direktur baru yaitu operasi dan jaringan ini sesuai dengan perkembangan bisnis dan jaringan kami yang luas,” kata Frenky Rabu (5/12). 

Penunjukan ini juga berdasarkan rekomendasi komite remunerasi dan informasi Bank Sinarmas.

Dengan masuknya direktur baru ini diharpkan bisa membuat bank lebih fokus untuk mengarahkan bank dalam pengelolaan jaringan dan layanan.

Dalam materi mata acara RUPSLB Bank Sinarmas yang diperoleh kontan.co.id, tercatat Miko pernah bekerja di beberapa bank yaitu ABN AMRO Bank, Citibank, Bank Standard Chartered, Bank Lippo, Bank Danamon dan privilege banking business head di Bank UOB Indonesia.

Miko berpengalaman 23 tahun sebagai branch banking, consumer banking dan wealth management. Miko bergabung di Bank Sinarmas sejak April 2018 sebagai group head of national sales and distribution.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×