kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.966.000   6.000   0,31%
  • USD/IDR 16.765   92,00   0,55%
  • IDX 6.749   26,11   0,39%
  • KOMPAS100 973   5,13   0,53%
  • LQ45 757   3,47   0,46%
  • ISSI 214   1,25   0,59%
  • IDX30 393   1,62   0,42%
  • IDXHIDIV20 470   -0,32   -0,07%
  • IDX80 110   0,74   0,67%
  • IDXV30 115   -0,27   -0,24%
  • IDXQ30 129   0,23   0,18%

MSIG Life Bukukan Hasil Investasi Rp 21 Miliar per Kuartal I 2025


Selasa, 29 April 2025 / 16:56 WIB
MSIG Life Bukukan Hasil Investasi Rp 21 Miliar per Kuartal I 2025
ILUSTRASI. PT MSIG Life Insurance Indonesia Tbk (MSIG Life) mencatatkan hasil investasi yang positif sebesar Rp 21 miliar hingga akhir Maret 2025.


Reporter: Shintia Rahma Islamiati | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. PT MSIG Life Insurance Indonesia Tbk (MSIG Life) mencatatkan hasil investasi yang positif sebesar Rp 21 miliar hingga akhir Maret 2025. 

Head of Investment MSIG Life, Epsen Halim mengatakan capaian ini didorong oleh portofolio investasi yang beragam, mulai dari deposito berjangka, obligasi korporasi, reksa dana, obligasi pemerintah, hingga saham.

Meskipun mencatatkan hasil yang positif, Epsen mengungkapkan bahwa tantangan global masih menjadi perhatian utama. 

“Perang dagang antara Amerika Serikat dan sejumlah negara memicu volatilitas tinggi di pasar dan meningkatkan sentimen risk-off dari investor. Bahkan, pasar saham global dan domestik terkoreksi setelah pengumuman tarif balasan dari Presiden Trump,” ujarnya kepada Kontan, Senin (28/4).

Baca Juga: Beberkan Keuntungan Aturan Asuransi Kesehatan Baru, Ini yang Dilakukan MSIG Life

Dalam menghadapi dinamika tersebut, Epsen mengatakan MSIG Life tetap mengandalkan strategi investasi jangka panjang yang telah dirancang secara matang. 

Perusahaan juga rutin memantau pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) untuk mengevaluasi dampaknya terhadap portofolio investasi. 

“Kami memastikan setiap keputusan investasi selalu sejalan dengan strategi jangka panjang dan prinsip manajemen risiko,” ujar Epsen.

Untuk menjaga kinerja hingga akhir 2025, MSIG Life menyiapkan sejumlah strategi, antara lain optimalisasi kanal distribusi, penguatan digital, serta pengelolaan portofolio yang tepat sasaran. 

Dengan pendekatan ini, perusahaan optimistis dapat menjaga kinerja investasi tetap solid di tengah ketidakpastian pasar global.

Baca Juga: OJK Proyeksikan Aset Asuransi dan Reasuransi Syariah Tumbuh 13,2% pada 2025

Selanjutnya: Ramalan Zodiak Besok Rabu 30 April 2025, Nasib Keuangan & Karier Taurus Cukup Baik

Menarik Dibaca: Sajian Kudapan Cokelat di Paris Baguette Siap Manjakan Lidah Pelanggan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×