kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.606.000   15.000   0,94%
  • USD/IDR 16.329   11,00   0,07%
  • IDX 7.252   69,78   0,97%
  • KOMPAS100 1.071   12,83   1,21%
  • LQ45 845   10,26   1,23%
  • ISSI 216   2,66   1,25%
  • IDX30 435   4,64   1,08%
  • IDXHIDIV20 520   6,95   1,36%
  • IDX80 122   1,50   1,24%
  • IDXV30 124   0,65   0,53%
  • IDXQ30 143   1,97   1,40%

Pembiayaan BNI Finance Sepanjang 2023 Tumbuh 7,5 Kali Lipat


Rabu, 17 Januari 2024 / 14:13 WIB
Pembiayaan BNI Finance Sepanjang 2023 Tumbuh 7,5 Kali Lipat
ILUSTRASI. Jajaran direksi dan komisaris?BNI Finance. PT BNI Multifinance (BNI Finance) menutup tahun 2023 dengan catatan kinerja yang positif.


Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT BNI Multifinance (BNI Finance) menutup tahun 2023 dengan catatan kinerja yang positif. Anak usaha Bank BNI ini mencatatkan pertumbuhan pembiayaan hingga 7,5 kali lipat di 2023 dibandingkan tahun sebelumnya.

Secara rinci, BNI Finance membukukan pembiayaan sebesar Rp 3,19 triliun. Sebagai perbandingan, di tahun sebelumnya, multifinance ini hanya membukukan pembiayaan sebesar Rp 422 miliar. 

Direktur Utama BNI Finance Yenanto Siem mengungkapkan, pencapaian kinerja yang signifikan tersebut dicapai atas dukungan beberapa pihak, utamanya BNI sebagai induk. Mengingat, ada suntikan modal dari induk usaha dengan total Rp 800 miliar pada semester kedua 2023.

Baca Juga: BNI Finance Targetkan Pembiayaan Kendaraan Listrik Tahun Ini Semakin Kencang

Lebih lanjut, Yenanto menyebutkan, BNI Finance juga membukukan aset sebesar Rp 3,79 triliun atau meningkat 272% dibandingkan dengan 2022 yang mencatatkan aset sebesar Rp 1,02 triliun.

Ia menegaskan, ekspansi pembiayaan juga diimbangi dengan penerapan manajemen risiko yang prudent. Ini tercermin dari angka non performance financing (NPF) yang mencapai 0,07% pada 2023, membaik dibanding NPF tahun sebelumnya sebesar 0,92%.

Di tahun ini, Yenanto optimistis dalam menghadapi persaingan pasar yang semakin kompetitif. BNI Finance akan kembali memperluas jaringan kantor cabang di 22 kota yang potensial.

“Kami akan memperluas jangkauan pasar, sehingga dengan penambahan kantor cabang yang rencananya beroperasi di tahun ini, kami optimis dapat menciptakan pertumbuhan bisnis yang berkesinambungan,” ujarnya, Rabu (17/1).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×