Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Dupla Kartini
JAKARTA. PT Bank Maybank Indonesia Tbk batal menjual PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) kepada Reliance Capital Management. Rencana penjualan perusahaan pembiayaan itu terganjal sejumlah syarat pendahuluan.
Dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia, Presiden Direktur Maybank Indonesia Taswin Zakaria mengatakan, perjanjian jual beli saham dengan Reliance telah berakhir sejak 3 Mei 2017.
“Karena hingga tanggal 30 April 2017 beberapa persyaratan belum dapat dipenuhi,” ujar Taswin dalam keterangan tertulis, Kamis (4/5).
Dengan demikian, saat ini, menurut Taswin, Maybank masih sah sebagai pemilik 68,55% atau 2,39 miliar saham WOM Finance.
Seperti diketahui, perjanjian jual beli saham antara Maybank Indonesia dan Reliance diteken pada 11 Januari 2017.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News