kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.794   1,00   0,01%
  • IDX 7.469   -10,06   -0,13%
  • KOMPAS100 1.154   -0,36   -0,03%
  • LQ45 914   0,76   0,08%
  • ISSI 226   -0,75   -0,33%
  • IDX30 472   1,31   0,28%
  • IDXHIDIV20 570   2,59   0,46%
  • IDX80 132   0,18   0,14%
  • IDXV30 140   0,94   0,68%
  • IDXQ30 158   0,51   0,33%

Sepanjang 2017, BNI salurkan Rp 99,5 triliun kredit infrastruktur


Kamis, 18 Januari 2018 / 14:24 WIB
Sepanjang 2017, BNI salurkan Rp 99,5 triliun kredit infrastruktur
ILUSTRASI. Kredit Sindikasi Jalan Tol Surabaya - Mojokerto


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) mencatat sepanjang 2017 telah menyalurkan kredit infrastruktur sebesar Rp 99,5 triliun. Angka ini naik dari periode sama 2016 Rp 86,2 triliun.

Rico Rizal Budidarmo, Direktur Keuangan BNI bilang, ada lima sektor yang menyumbang kredit infrastruktur pada tahun lalu.

"Di antaranya, adalah telekomunikasi, transportasi, jalan tol dan konstruksi, minyak dan gas serta pembangkit listrik," kata Rico dalam keterangan resmi, Kamis (18/1).

Khusus untuk pembiyaan jalan tol, BNI mempunyai beberapa kriteria. Di antaranya adalah minimun internal rate of return (IRR) 13% dengan 30% pembiayaan sendiri.

Payback periode selama 15 tahun dengan rataan 10 tahun. Selain itu, proyek tersebut juga telah dilakukan pembebasan lahan 7%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×