kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Asuransi Astra berniat rilis asuransi mikro baru


Selasa, 10 Oktober 2017 / 19:45 WIB
Asuransi Astra berniat rilis asuransi mikro baru


Reporter: Umi Kulsum | Editor: Dessy Rosalina

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Astra Buana (Asuransi Astra) masih terus mengembangkan produk asuransi mikro di waktu mendatang. Ceruk pasar bisnis ini dilihat perseroan masih cukup potensial.

Chief Marketing Officer Retail Business Asuransi Astra Gunawan Salim mengatakan, sebelumnya perusahaan telah memiliki produk asuransi mikro. Hanya saja hingga saat ini pertumbuhannya belum begitu maksimal.

Catatan saja, pada 2015 lalu Asuransi Astra meluncurkan sebuah produk asuransi mikro bertajuk Warisanku. Premi produk ini ditaksir sebesar Rp 30.000.

Adapun perlindungan yang diberikan antara lain asuransi kecelakaan diri yang menyantuni ahli waris atas meninggalnya tertanggung akibat sakit atau pun kecelakaan.

"Sekarang kita masih evaluasi ke depan formulasi pengembangan yang bagus seperti apa," kata Gunawan di Jakarta, Selasa (10/10).

Dengan begitu, pihaknya bakal kembali meluncurkan produk asuransi mikro. Namun, manajemen Asuransi Astra masih merahasiakan detail produk dan waktu peluncurannya.

Gunawan berharap, nantinya produk asuransi mikro yang akan dirilis Asuransi Astra juga akan dipasarkan melalui kanal digital. Hal ini sesuai dengan visi Asuransi Astra untuk terus gesit masuk ke digital dengan berbagai inovasi yang dikembangkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×