kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.871.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.445   -75,00   -0,45%
  • IDX 7.107   66,36   0,94%
  • KOMPAS100 1.034   12,73   1,25%
  • LQ45 806   9,73   1,22%
  • ISSI 223   1,91   0,86%
  • IDX30 421   5,94   1,43%
  • IDXHIDIV20 502   10,81   2,20%
  • IDX80 116   1,41   1,23%
  • IDXV30 120   2,66   2,27%
  • IDXQ30 138   2,04   1,50%

Bakrie Life akhirnya mau bayar klaim


Senin, 17 Juni 2013 / 15:07 WIB
Bakrie Life akhirnya mau bayar klaim
ILUSTRASI. Proyeksi rupiah untuk hari ini (6/1)


Reporter: Annisa Aninditya Wibawa |

JAKARTA. Setelah beberapa tahun tak jelas arahnya, permasalahan yang menimpa nasabah PT Asuransi Jiwa Bakrie (Bakrie Life) akhirnya menemui jalan terang.

Bakrie Life menyatakan mau membayar klaim atau dana investasi nasabahnya. "Kabar baik, Asuransi Bakrie sudah ada penyelesaian," sebut Anggota Dewan Komisioner bidang Industri Keuangan Non Bank OJK, Firdaus Djaelani, Senin, (17/6).

Menurutnya, tahap pertama pembayaran sebesar Rp 62,5 miliar diberikan Juli mendatang. Kemudian, tahap kedua dengan besaran yang sama diberikan di Agustus. Sehingga pada akhir tahun ini, pembayaran klaim tersebut diharapkan bisa rampung.

Meski begitu, jumlah pembayaran dana investasi nampaknya tak akan mencapai 100% terhadap total utang Bakrie Life. "Kesepakatan antara nasabah dan perusahaan asuransi bisa saja 60%-70%. Sepanjang sepakat, itu jalan yang terbaik," ucap Firdaus.

Ia menyatakan bahwa OJK memberi kesempatan Bakrie Life karena perusahaan tersebut masih punya keinginan untuk menyelesaikan. Perusahaan milik Aburizal Bakrie itu juga mengesankan masih mau bertanggung jawab.

Ke depannya, OJK akan berusaha melakukan pencegahan agar hal seperti ini tak terjadi lagi. "Ini perlindungan terhadap konsumen," ucap Firdaus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×