kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

BNI Targetkan Layanan Transaksi via BI Fast Naik 57% Tahun Ini


Jumat, 26 April 2024 / 21:12 WIB
BNI Targetkan Layanan Transaksi via BI Fast Naik 57% Tahun Ini
ILUSTRASI. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) mencatat layanan transaksi BI Fast di BNI per Maret 2024 mencapai lebih dari 50 juta transaksi


Reporter: Aldehead Marinda | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID-JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) mencatat layanan transaksi BI Fast di BNI per Maret 2024 mencapai lebih dari 50 juta transaksi dengan total nominal mencapai lebih dari Rp 150 triliun.

Head of Division Retail Digital Product and Partnership BNI, Mesah Roni Ginting mengatakan, saat ini kontribusi BI Fast terhadap total transaksi transfer antar bank sudah mencapai lebih dari 95%.

“Per Maret 2024 transaksi outgoing BI Fast mencapai lebih dari 50 juta transaksi dengan nominal mencapai lebih dari Rp 150 triliun,” ujar Mesah kepada Kontan (26/4). 

Ia menyebutkan bahwa secara YoY, transaksi BI Fast BNI di Kuartal I 2024 ini tumbuh 70% untuk jumlah transaksi serta naik 75% untuk nilai nominal transaksi. 

Baca Juga: Bank Tabungan Negara (BBTN) Catat Transaksi BI Fast Melonjak pada Kuartal I-2024

BNI momproyeksikan pertumbuhan transaksi BI Fast BNI tahun ini bisa mencapai 57% dibandingkan tahun 2023.

Sebagai informasi, di Kuartal I 2024, Bank Indonesia (BI) mencatatkan kinerja transaksi sistem pembayaran perbankan tumbuh positif. Lebih khusus transaksi pada layanan BI Fast yang mampu tumbuh 55,40% secara Year on Year (YoY). Adapun pertumbuhan tersebut juga diikuti nilai transaksi yang mencapai Rp 1.760,59 triliun.

BI memperkirakan hingga akhir 2024 ini layanan BI Fast secara umum dapat tumbuh 74% dengan proyeksi nilai transaksi mencapai Rp 9.971 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×