kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   -21.000   -1,06%
  • USD/IDR 16.835   40,00   0,24%
  • IDX 6.679   65,44   0,99%
  • KOMPAS100 965   12,40   1,30%
  • LQ45 750   8,15   1,10%
  • ISSI 212   1,80   0,86%
  • IDX30 390   4,00   1,04%
  • IDXHIDIV20 468   2,84   0,61%
  • IDX80 109   1,41   1,31%
  • IDXV30 115   1,81   1,60%
  • IDXQ30 128   1,06   0,84%

BRI tangani pembayaran gaji pegawai Kemenag


Selasa, 07 April 2015 / 11:29 WIB
BRI tangani pembayaran gaji pegawai Kemenag
ILUSTRASI. Armada transportasi Damri.


Reporter: Adhitya Himawan | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. Bank Rakyat Indonesia (BRI) menjalin Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Kementerian Agama (Kemenag). Kerjasama ini meliputi pengelolaan pembayaran gaji pegawai dan pengelolaan jasa perbankan lainnya.

Randi Anto Direktur Kepatuhan BRI mengatakan, BRI memang berkomitmen untuk meningkatkan layanan yang optimal dalam melakukan pengelolaan program-program Kementerian Agama. "Untuk itu, BRI kembali memperluas aspek bisnis yang memungkinkan untuk digali," kata Randi usai penandatanganan MoU di Jakarta, Selasa (7/4).

Dalam MoU antara BRI dengan Kemenag, BRI melakukan pengelolaan pembayaran gaji terhadap 180.000 karyawan atau 75% dari total karyawan Kementerian Agama yang berjumlah 250 ribu karyawan. Layanan ini diberikan melalui 10.396 unit kerja BRI. "Kami memberikan keringanan biaya administrasi tabungan melalui kerjasama ini," ujar Randi.

Randi menegaskan selain layanan pembayaran Payroll, BRI juga menyediakan jasa perbankan lainnya melalui pinjaman bagi karyawan (Briguna) BRI. "Selain itu BRI menyediakan layanan penerimaan biaya nikah dan rujuk KUA serta layanan Cash Management System BRI," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×