kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45909,31   7,91   0.88%
  • EMAS1.354.000 1,65%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

BTN terbitkan kartu elektronik bagi alumni Unbraw


Minggu, 22 November 2015 / 19:30 WIB
BTN terbitkan kartu elektronik bagi alumni Unbraw


Reporter: Issa Almawadi | Editor: Havid Vebri

JAKARTA. Bank Tabungan Negara (BTN) menyasar para alumni Universitas Brawiljaya (Unbraw) dalam pengelolaan dana dan pemanfaatan jasa layanan perbankan.

Sebagai langkah awal, BTN telah menerbitkan 2.200 kartu debit visa elektronik kepada para alumni Unbraw (IKA UB).

"Ini merupakan awal bagaimana kami memberikan dukungan jasa dan layanan perbankan kepada para alumni Unbraw untuk memberikan kemudahan dalam transaksi perbankan," terang Sis Apik Wijayanto, Direktur BTN dalam keterangannya, Minggu (22/11).

Sis Apik menambahkan, hampir seluruh universitas di Indonesia telah menjadi mitra BTN dalam pengelolaan dana kampus dan penyediaan fasilitas perbankan bagi kampus dan mahasiswa.

Penerbitan kartu elektronik IKA UB adalah salah satu yang diberikan BTN untuk membantu mereka agar mudah melakukan transaksi perbankan kapan saja dan dimana saja.

Apalagi, Sis Apik meyakini, aktivitas para alumni ini nantinya pasti akan sangat tinggi. "Jadi, kartu IKA UB yang berbasis elektronik visa  akan membantunya," tambahnya.

Selama ini, BTN cukup gencar masuk pada kegiatan penggalanan dana murah bagi korporasi. Dan, masuk pada komunitas atau organisasi bahkan lembaga untuk mendapatkan dana murah, merupakan fokus yang sedang BTN lakukan.

"Ini penting untuk mendukung tersedianya dana murah bagi perusahaan, apalagi core business BTN adalah pembiayaan perumahan yang perlu didukung oleh dana murah dan berjangka panjang," kata Sis Apik.

Penerbitan kartu elektronik IKA UB ini diakui Sis Apik akan menambah new account dan ini memang tujuan yang sedang dilakukan korporasi.

Kartu IKA UB yang diterbitkan BTN untuk para alumni Universitas Brawijaya merupakan Kartu Debit BTN Visa yang terdiri dari tiga jenis kartu, yaitu Kartu Debit BTN Regular, Kartu Debit BTN Prioritas Gold dan Kartu Debit BTN Prioritas Platinum.

Alumni IKA UB di seluruh Indonesia akan dengan mudah membuat Kartu IKA UB sesuai dengan pilihannya. Dengan kartu tersebut seluruh anggota IKA UB dapat memanfaatkan seluruh fitur dan fasilitas Kartu Debit BTN Visa.

Selain dapat digunakan untuk transaksi ATM di seluruh Indonesia, dapat juga digunakan untuk transaksi belanja di merchant baik dalam negeri dan luar negeri.

Dapat pula dilakukan untuk transaksi ATM di Luar negeri, belanja online dan transaksi imobile dan internet banking.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×