Reporter: Umi Kulsum | Editor: Sanny Cicilia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Cakrawala Proteksi Indonesia (Cakrawala Proteksi) bakal semakin serius mengembangkan asuransi mikro di tahun depan. Bisnis ini diyakini perseroan masih prospektif.
Vice President Director Cakrawala Proteksi Nicolaus Prawiro mengakui, untuk memasarkan produk asuransi mikro masih terhitung sulit. Minimnya pemahaman masyarakat mengenai asuransi mikro masih menjadi salah satu tantangannya.
Untuk itu, Cakrawala Proteksi juga bakal bekerja keras menggelar edukasi kepada masyarakat untuk memperluas penetrasi asuransi mikro di pasaran. "Pemasaran asuransi mikro memang masih sulit, apalagi kami ini masih tergolong sebagai perusahaan asuransi baru," kata Nicolaus kepada Kontan.co.id, Senin (27/11).
Di 2018 mendatang, Cakrawala Proteksi juga sudah menyiapkan strategi untuk menggenjot asuransi mikro. Misalnya dengan mencoba menggeber di kantor cabang Cakrawala Proteksi yang sudah tersebar di kota-kota besar untuk semakin serius menjual produk ini.
Selain itu, pihaknya juga bakal mengoptimalkan dalam memasarkan produk ini melalui website atau online untuk menjangkau nasabah lebih luas lagi. Baru-baru ini, Cakrawala Proteksi telah meresmikan kantor cabang di Bengkulu yang sekaligus menjadi kantor ke-27. Pihaknya juga akan semakin ekspansif untuk menambah kantor cabang di waktu yang akan datang.
"Kami sedang menyiapkan kantor cabang di Medan, Palangkaraya, Jember, Karawang dan Pare pare," imbuh dia.
Sebagai gambaran, hingga Oktober 2017, Cakrawala Proteksi mencatat premi sebesar Rp 800 miliar. Dari angka tersebut Nicolaus bilang kontribusi asuransi mikro masih sangat mini baru mencapai kurang lebih sekitar Rp 100 juta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News