kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.607.000   1.000   0,06%
  • USD/IDR 16.254   36,00   0,22%
  • IDX 7.301   44,20   0,61%
  • KOMPAS100 1.079   7,04   0,66%
  • LQ45 852   5,40   0,64%
  • ISSI 217   0,89   0,41%
  • IDX30 438   2,65   0,61%
  • IDXHIDIV20 523   2,51   0,48%
  • IDX80 123   0,66   0,54%
  • IDXV30 125   0,51   0,41%
  • IDXQ30 144   0,55   0,38%

CIMB Niaga raih Social Business Innovation Award


Jumat, 27 Juni 2014 / 13:33 WIB
CIMB Niaga raih Social Business Innovation Award
Industrial heating system sangat esensial dalam proses manufaktur. Dok. PT Tiga Reksa Perdana Indonesia


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) menerima penghargaan Social Business Innovation Award 2014 yang diberikan majalah Warta Ekonomi. CIMB Niaga dinilai sebagai korporasi yang turut berperan melakukan kegiatan membangun lingkungan yang sehat.

Direktur Compliance, Corporate Affairs & Legal CIMB Niaga L. Wulan Tumbelaka mengatakan, upaya kepedulian dalam kelestarian, perbaikan maupun dukungan terhadap lingkungan, menjadi hal yang penting dilakukan. Hal ini dikarenakan, faktor lingkungan dan alam sekitar turut berpengaruh pada kegiatan operasional CIMB Niaga dalam melayani seluruh stakeholders.

Oleh karenanya, CIMB Niaga menempatkan pelestarian lingkungan sebagai salah satu dari empat fokus kegiatan CIMB Niaga Peduli, yang menjadi bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) CIMB Niaga.

“Keseimbangan antara sumber daya manusia (people), sumber daya alam (planet) dan keuntungan bisnis (profit) menjadi salah satu tolak ukur keberhasilan CIMB Niaga. Karenanya, dalam menjaga keseimbangan tersebut dibutuhkan langkah positif dan inovatif CIMB Niaga, diantaranya melalui aksi pelestarian lingkungan,” kata Wulan.

Wulan menjelaskan, beragam aktivitas pelestarian lingkungan yang telah dilakukan CIMB Niaga antara lain pemberian kredit kepada perusahaan yang juga memiliki perhatian terhadap lingkungan; penanaman pohon bakau di Pantai Indah Kapuk, Jakarta; pengembangan Taman Keanekaragaman Hayati berbasis komunitas di Kabupaten Sleman, Yogyakarta; pelestarian sumber pangan lokal berbasis masyarakat di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah dan pengayaan jenis tanaman ekosistem Jawa Barat di hutan kota Universitas Indonesia.

Selain itu, CIMB Niaga juga menggagas kegiatan pelestarian tanaman upacara adat di Desa Adat Renon, Denpasar, Bali; pelestarian tanaman bambu di Jawa Barat dan Bali dan kegiatan Kit for Kids – penanaman pohon sayuran dalam media kaleng ke sejumlah lokasi sekolah dasar di Indonesia; Program Bersih Kali Brantas di bantaran kali Brantas Malang serta pelestarian keanekaragaman hayati di Daerah Aliran Sungai (DAS) Pesanggrahan Sangga Buana, Jakarta.

CIMB Niaga juga telah melaksanakan kegiatan ‘CIMB Niaga Berkebun’ di Learning Center Bumi CIMB Niaga Gunung Geulis dengan menanam berbagai jenis sayuran seperti cabai, tomat, kangkung dan lain-lain. Ke depan, CIMB Niaga akan terus berperan aktif melakukan aktivitas hayati di berbagai lokasi di Tanah Air.

Langkah ini menjadi wujud kepedulian untuk membantu mengatasi pemasalahan di lingkungan masyarakat, serta membantu menciptakan kemandirian ekonomi dan sosial bagi masyarakat. “Kontribusi ini diharapkan berdampak positif terhadap lingkungan serta bermanfaat bagi CIMB Niaga, komunitas setempat, dan masyarakat,” tutup Wulan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×