kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Diminta Erick Thohir kembali ke khitah, ini kata empat anggota bank BUMN


Selasa, 16 Februari 2021 / 16:17 WIB
Diminta Erick Thohir kembali ke khitah, ini kata empat anggota bank BUMN
ILUSTRASI. Nasabah melakukan transaksi keuangan di salah satu bank di Jakarta, Jumat (5/2). /pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/05/02/2021.


Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir meminta agar bank pelat merah mentransformasi bisnis utama (core business). Langkah ini dilakukan untuk memperjelas model bisnis Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) sekaligus menopang segmen Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), korporasi hingga ritel. 

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) misalnya akan diarahkan untuk fokus melayani pelaku UMKM. Lalu, PT Bank Mandiri Tbk diarahkan ke bisnis wholesale atau korporasi. Kemudian, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) memperkuat bisnis internasional dan luar negeri. Terakhir, PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) fokus menjajal pasar properti khususnya perumahan. 

Seluruh bank pelat merah yang dihubungi Kontan.co.id pun mengamini dan siap menjalankan arahan Kementerian BUMN tersebut. Sekretaris Perusahaan BRI Aestika Oryza Gunarto menjelaskan, arahan tersebut sudah selaras dengan rencana bisnis perseroan yang fokus pada segmen UMKM. 

Baca Juga: Bank Bumi Arta mau diakuisisi Sea Group? Simak profilnya

Dia juga menjelaskan kalau saat ini komposisi kredit UMKM BRI dibandingkan total kredit BRI pun telah meningkat secara signifikan dari 79% di 2019 menjadi 82,13% pada kuartal IV 2020. "Target kami porsi kredit UMKM akan terus meningkat hingga mencapai 85% dari total kredit BRI," jelasnya kepada Kontan.co.id, Senin (15/2). 

Target itu menurut bank bersandi bursa BBRI ini juga cukup realistis. Melihat kondisi ekonomi yang mulai pulih di 2021, pertumbuhan kredit BRI diperkirakan bisa mencapai 6%-7% secara tahun ini. "Pertumbuhan kredit ini difokuskan pada segmen UMKM agar mampu bangkit dari pengaruh Covid-19," imbuhnya. 

Catatan saja, tahun lalu BRI mencetak kredit tumbuh sebesar 3,89% secara year on year (yoy) menjadi Rp 938,37 triliun. Dari realisasi itu, kredit mikro BRI tumbuh paling deras sebesar 14,18% yoy, disusul kredit kecil dan menengah (UKM) yang naik 3,88%.yoy. 

Senada dengan BRI, Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri Rudi As Atturidha pun mengamini kalau dilihat dari bisnis utama, kompetensi Bank Mandiri cukup tinggi. Pun, dalam beberapa tahun terakhir perseroan juga terus menjaga segmen bisnis korporasi tetap menjadi motor utama perseroan dalam pengembangan bisnis. 

Baca Juga: Bank MM bakal salurkan kredit ke UMKM lewat Modal Rakyat hingga Rp 2 miliar

Ke depannya, Rudi menegaskan Bank Mandiri akan melanjutkan berbagai inovasi produk baik yang sifatnya pembiayaan maupun transaksi nasabah wholesale, dan juga menggarap pertumbuhan bisnis di ekosistem atau bisnis turunannya. 

Adapun, hingga Desember 2020 penyaluran kredit korporasi Bank Mandiri sudah mencapai Rp 334 triliun atau sebesar 44% dari total kredit secara bank only. "Di tahun 2021, kami memperkirakan pertumbuhan kredit Bank Mandiri di single digit," terangnya, Selasa (16/2).



TERBARU

[X]
×