kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.871.000   -20.000   -1,06%
  • USD/IDR 16.445   -75,00   -0,45%
  • IDX 7.107   66,36   0,94%
  • KOMPAS100 1.034   12,73   1,25%
  • LQ45 806   9,73   1,22%
  • ISSI 223   1,91   0,86%
  • IDX30 421   5,94   1,43%
  • IDXHIDIV20 502   10,81   2,20%
  • IDX80 116   1,41   1,23%
  • IDXV30 120   2,66   2,27%
  • IDXQ30 138   2,04   1,50%

Federal International Finance (FIF) Catatkan Kinerja Positif pada 2024


Rabu, 23 April 2025 / 06:35 WIB
Federal International Finance (FIF) Catatkan Kinerja Positif pada 2024
ILUSTRASI. Salah satu perusahaan pembiayaan dari Astra Financial, PT Federal International Finance (FIF), mencatatkan kinerja positif sepanjang 2024.


Reporter: Ferry Saputra | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu perusahaan pembiayaan dari Astra Financial, PT Federal International Finance (FIF), mencatatkan kinerja positif sepanjang 2024.

Corporate Communication Department Head FIF Robertus Benny Dwi Koestanto mengatakan FIF mencatatkan laba bersih sebesar Rp 4,4 triliun pada 2024. 

"Angka tersebut mengalami pertumbuhan sebesar 7,5%, jika dibandingkan periode sama pada tahun sebelumnya yang sebesar Rp 4,1 triliun," ucapnya dalam keterangan resmi hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2024, Selasa (22/4).

Baca Juga: Tutup Kuartal-III 2024, Laba Bersih PT Federal International Finance Naik 8,8%

Benny menerangkan pencapaian laba tersebut merupakan yang pertama kali tertinggi sejak perusahaan berdiri pada 1989. Selain itu, Benny menyampaikan kinerja positif juga bisa dilihat dari penyaluran pembiayaan FIF yang tumbuh pada 2024.

Dia mengatakan nilai penyaluran pembiayaan FIF mencapai Rp 45,9 triliun pada 2024. Nilai itu tumbuh sebesar 8,5%, jika dibandingkan pencapaian pada 2023 yang senilai Rp 42,3 triliun.

Sementara itu, Tingkat Non Performing Finance (NPF) FIF tercatat masih terjaga pada 2024, yaitu berada di level 1,18%. Benny menyebut nilai NPF yang berhasil dicapai itu menempatkan perusahaan dalam klasifikasi sebagai perusahaan pembiayaan yang sangat sehat.

Di sisi lain, RUPST tersebut juga menyetujui pengangkatan susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan.

Baca Juga: Federal International Finance (FIF) Siap Lunasi Obligasi Rp 1,1 Triliun

Rudy diangkat menjadi Presiden Komisaris menggantikan Suparno Djasmin, yang telah berakhir masa jabatannya dan memasuki masa purna bakti.

Selain itu, Margono Tanuwijaya juga diangkat sebagai Komisaris Independen, menggantikan Gede Harja Wasistha.

Berikut ini susunan Dewan Komisaris dan Direksi FIF sampai RUPST Tahun 2026:

Dewan Komisaris

Presiden Komisaris : Rudy

Komisaris : Thomas Junaidi Alim Wijaya

Komisaris Independen : R. Nunu Soetjahja Noegroho

Komisaris Independen : Margono Tanuwijaya

Baca Juga: Federal International Finance (FIFA) Siapkan Dana Pelunasan Obligasi Rp 806,97 Miliar

Direksi

Presiden Direktur : Siswadi

Direktur : Indra Gunawan

Direktur : Setia Budi

Direktur : Sri Harjati

Direktur : Valentina Chai Wei Li

Direktur : Daniel Hartono 

Selanjutnya: Membangun Data Center, DCII Menyiapkan Dana Belanja Modal Rp 1 Triliun

Menarik Dibaca: Promo Pizza Hut My Box Duo, Tersedia 3 Paket Menu Berdua Bebas Mix and Match

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] AI-Driven Financial Analysis Thrive

[X]
×