Sumber: Kompas.com | Editor: Sanny Cicilia
JAKARTA. Survei Bank Indonesia (BI) menunjukkan adanya pertumbuhan harga rumah hampir di setiap tipe dan wilayah pada kuartal I-2017.
Di Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi (Jabodebek), dan Banten, kenaikan harga rumah untuk tipe kecil pada kuartal I-2017 adalah sebesar 3,73%.
Kenaikan pada tipe ini tercatat yang tertinggi jika dibandingkan dengan tipe besar dan menengah yang masing-masing 0,38% dan 1,91%.
"Pada kuartal II-2017, harga rumah tipe kecil di Jabodebek-Banten diprediksi naik sebesar 7,3%," tulis survei BI.
Secara keseluruhan, harga rumah di daerah ini naik sebesar 2% pada kuartal I-2017.
Pertumbuhan ini lebih tinggi dibandingkan pada kuartal IV-2016 yang hanya sebesar 1% untuk keseluruhan tipe rumah.
Sedangkan untuk proyeksi pada kuartal II-2017, kenaikan harga di Jabodebek-Banten adalah sebesar 3,25%.
Pada tipe-tipe tertentu seperti rumah besar dan menengah, BI memprediksi pertumbuhan harga yang naik tipis, masing-masing 0,58% dan 1,92%.
KPR
Dari sisi konsumen, fasilitas KPR tetap menjadi pilihan utama dalam melakukan transaksi pembelian properti.
Hasil survei mengindikasikan, 74,31% konsumen memilih Kredit Pemilikan Rumah (KPR) sebagai fasilitas utama dalam melakukan transaksi pembelian properti residensial.
Namun jumlah ini mengalami penurunan, jika dibandingkan pada kuartal sebelumnya, yakni sebesar 77,22%.
Di sisi lain, proporsi konsumen yang memilih skema pembayaran tunai bertahap justru naik menjadi 16,74%.
Pada kuartal IV-2017, persentase pembeli tipe ini berjumlah 15,91%. (Arimbi Ramadhiani)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News