Reporter: Tane Hadiyantono | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketua Himpunan Bank Negara (Himbara) Maryono menyampaikan belum tertarik mengakuisisi Bank Muamalat tanpa kajian yang cermat.
"Saya kira kita perlu melakukan kajian dulu, selama ini belum punya pemikiran untuk melakukan take over Muamalat," jelas Maryono, Kamis (12/4).
Asal tahu, Bank Muamalat tengah mencari tambahan modal terutama karena batalnya PT Minna Padi Investama Tbk menyuntikkan dana.
Pemberitaan Kontan.co.id sebelumnya, dalam rapat kerja bersama Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) pada (11/4), Direktur Utama Bank Muamalat Achmad K Permana mengusulkan agar Pemerintah Indonesia bisa memiliki saham Bank Mualamat
"Kita belum melakukan kajian dengan ditel, kita tertarik dan enggaknya kan tergantung dari kajian," jelasnya.
Maryono mengatakan untuk saat ini pihaknya masih akan fokus pada fungsi atau konsentrasi pada bisnis bank masing-masing. Contohnya BTN masih berkonsentrasi pada sektor perumahaan, BRI pada mikro, Mandiri dan BNI di komersial korporat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News